3 Beasiswa Jerman S1 yang Wajib Dicoba

Kalau kamu tertarik melanjutkan pendidikan tinggi di luar negeri, Jerman barangkali bisa menjadi salah satu negara yang menarik untuk masuk ke dalam daftar alternatif destinasi studi kamu. Instansi pendidikan tinggi di Jerman memiliki kualitas yang diakui di tingkat global sehingga kualifikasi yang didapatkan dari Jerman pun juga memiliki reputasi yang baik untuk berbagai perusahaan di dunia. Tidak hanya itu, sistem pendidikan di Jerman, khususnya di universitas yang memiliki spesialisasi bidang applied sciences, memberikan kesempatan yang besar bagi pelajar internasional untuk belajar sekaligus mencari pengalaman kerja dalam waktu yang bersamaan. Biaya juga tidak perlu lagi menjadi kendala melanjutkan kuliah di Jerman karena terdapat banyak sekali kesempatan beasiswa yang terbuka lebar bagi pelajar internasional di seluruh jenjang pendidikan, termasuk jenjang S1. Lalu apa saja beasiswa Jerman S1 yang menarik untuk kamu coba? Simak ulasannya berikut ini.

 

1. Beasiswa Jerman S1: SBW Berlin Scholarship

Program SBW Berlin Scholarship adalah salah satu program beasiswa Jerman S1 yang secara khusus ditujukan untuk membantu pelajar internasional tingkat Sarjana yang memiliki latar belakang keluarga berkekurangan dan berminat untuk menggunakan keahlian yang diperoleh dari studi di Jerman untuk mendukung berbagai kegiatan non-profit jangka panjang, khususnya di negara asal masing-masing.

Penerima beasiswa ini dapat memilih seluruh program studi yang tersedia di jenjang S1 yang ditawarkan oleh universitas maupun universitas khusus di bidang ilmu terapan (applied sciences) di kota Berlin maupun Postdam.

Pendaftaran untuk program beasiswa ini biasanya dibuka dari tanggal 15 November sampai 31 Desember dan tanggal 15 Mei sampai 30 Juni setiap tahunnya.

Cakupan beasiswa Jerman S1: SBW Berlin Scholarship

Penerima beasiswa ini berhak untuk mendapatkan beberapa hal sebagai berikut :

a. Biaya kuliah dengan nilai setara dengan rata-rata biaya kuliah program studi di Jerman.

b. Tunjangan hidup bulanan sebesar 450 Euro selama durasi beasiswa.

c. Jatah kamar di asrama mahasiswa di Berlin selama durasi beasiswa.

d. Penerima beasiswa juga memiliki kesempatan mendapatkan tunjangan penerbangan menuju Berlin sebelum perkuliahan dimulai dan tunjangan penerbangan kembali ke negara asal masing-masing setelah perkuliahan selesai.

Persyaratan beasiswa Jerman S1: SBW Berlin Scholarship

Untuk mendaftar program beasiswa ini, beberapa persyaratan yang harus dipenuhi antara lain :

a. Berusia 18-30 tahun.

b. Memiliki pengalaman bekerja secara professional atau sukarela di sektor non-profit.

c. Memiliki keinginan kuat untuk kembali bekerja di negara asal setidaknya selama 18 (delapan belas) bulan setelah menyelesaikan studi di Jerman.

d. Menunjukkan bukti kemampuan keuangan atau penghasilan yang tidak melebihi rata-rata penghasilan keluarga di negara asal. Seluruh sumber penghasilan seperti gaji, penghasilan dari usaha, aset properti, tunjangan anak atau pensiun harus dimasukkan dalam perhitungan.

e. Tidak ada anggota keluarga langsung yang berdomisili secara permanen di Jerman

f. Pendaftar beasiswa tidak berdomisili di Jerman selama lebih dari 18 bulan sebelum mengikuti program beasiswa

g. Memiliki rata-rata IPK yang setara dengan rata-rata IPK Jerman dengan skor minimal 2.0

h. Sudah melakukan proses pendaftaran untuk program studi di Jerman atau sudah memulai studi untuk semester 1, 2 atau 3 di perguruan tinggi yang diakui di Jerman.

 

Baca Juga : Intip 10 Hal Menarik Tentang Jerman yang Harus Kamu Tahu

 

2. Beasiswa Jerman S1: Deustschland Stipendium Scholarship

Program Deustschland Stipendium Scholarship adalah program beasiswa Jerman S1 yang memberikan dukungan finansial dan non-finansial kepada pelajar internasional berprestasi dari seluruh penjuru dunia. Beasiswa ini diberikan berdasarkan skema kerjasama Pemerintah Jerman dengan berbagai instansi swasta dan bisnis di Jerman.

Program Deutschland Stipendium Scholarship ini dibuka untuk berbagai program studi di banyak universitas yang tersebar di Jerman. Daftar lengkap universitas yang mengikuti program ini dapat dilihat dalam tautan : https://www.deutschlandstipendium.de.

Cakupan beasiswa Jerman S1: Deutschland Stipendum Scholarship

Beasiswa ini mencakup beberapa hal sebagai berikut :

  1. Tunjangan sebesar 300 Euro per bulan yang diberikan setidaknya selama 2 (dua) semester. Setelah 2 (dua) semester, universitas akan meninjau kembali pemberian beasiswa berdasarkan kriteria dan ketersediaan dana. 
  2. Kesempatan untuk mengikuti berbagai program mentoring, networking events dan internship yang membantu penerima beasiswa untuk membangun relasi professional yang bermanfaat di masa yang akan datang.

Persyaratan beasiswa: Deutschland Stipendum Scholarship

Tidak ada persyaratan khusus terkait tingkat penghasilan maupun asal negara pendaftar. Meskipun demikian, pendaftar harus dapat memenuhi persyaratan yang telah ditetapkan oleh universitas tujuan.

Selain persyaratan akademik, pendaftar juga diharapkan memiliki komitmen khusus di bidang sosial dan memiliki pencapaian khusus di kehidupan pribadi.

 

Baca Juga : Ingin Kuliah di Berlin?Yuk Daftar Dengan SBW Berlin Scholarship

 

Tertarik berkuliah di Jerman dengan beasiswa dan ingin berkonsultasi lebih lanjut dengan konsultan expert? Schoters bisa bantu kamu mulai dari persiapan memilih universitas, beasiswa, persyaratan dokumen hingga interview.

Silahkan klik tombol “Konsultasi Kuliah di Luar Negeri” di bawah ini dan kamu bisa bebas tanya apapun👇

[Schoters] Form Konsultasi Harvester

 

3. Beasiswa Jerman S1: Friedrich Ebert Foundation Scholarship for International Student

Program beasiswa Friedrich Ebert Foundation Scholarship for International Student adalah program beasiswa Jerman S1 yang dibuka untuk pelajar internasional berprestasi dari berbagai penjuru dunia yang memiliki komitment terhadap nilai-nilai sosial demokrasi dan berminat melanjutkan studi di Jerman. Setiap tahunnya, beasiswa ini diberikan kepada 40 pelajar internasional dari seluruh penjuru dunia.

Cakupan beasiswa: Friedrich Ebert Foundation Scholarship for International Student

Penerima beasiswa ini berhak mendapatkan beberapa keuntungan sebagai berikut :

a. Tunjangan bulanan sebesar 830 Euro untuk mahasiswa pada jenjang S1.

b. Tunjangan asuransi kesehatan.

c. Tunjangan keluarga sebesar 270 Euro bagi mahasiswa yang sudah memiliki anak.

d. Kesempatan untuk mengikuti berbagai seminar untuk meningkatkan kompetensi sosial dan keahlian akademik kandidat.

e. Fasilitas on-site liaison lecturer (dosen pendamping).

Persyaratan beasiswa: Friedrich Ebert Foundation Scholarsip for International Student

Untuk mendaftar beasiswa ini, terdapat beberapa persyaratan yang harus dimiliki antara lain :

a. Diterima di salah satu perguruan tinggi negeri atau perguruan tinggi lainnya yang diakui di Jerman. 

b. Memiliki nilai akademik di atas rata-rata pada jenjang pendidikan sebelumnya dan memiliki prestasi akademik yang dibuktikan dengan sertifikat.

Menunjukkan kemampuan berbahasa Jerman minimal DSH Level 2/Sertifikat C1 oleh Goethe Institute/Level C1 Hochschule, meskipun program studi yang dituju menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar.

 

Rekomendasi bimbingan persiapan Beasiswa Jerman S1

Ingin lolos beasiswa Jerman S1? Yuk konsultasi dengan konsultan expert Schoters agar persiapan beasiswamu lebih terarah.

Butuh program lain untuk persiapan Beasiswa Jerman S1? Cek program terbaik dari Schoters untuk bimbingan persiapanmu, dijamin terlengkap.

beasiswa jerman s1

Sumber:

1. Website resmi SBW Berlin Scholarship. sbw.berlin

2. Website resmi Deustschland Stipendum Scholarship. www.deutschlandstipendium.de

3. Website resmi Friedrich Ebert Stiftung. jordan.fes.de