Wajib Tahu, Ini 4 Alasan dan Rekomendasi Beasiswa S2 Belgia!

Belgia adalah salah satu negara yang memiliki kualitas pendidikan terbaik di dunia. Belgia menawarkan berbagai beasiswa secara penuh bagi mahasiswa internasional yang ingin melanjutkan S2 di negara ini. Artikel ini akan mengulas secara tuntas, mulai dari alasan harus kuliah di Belgia dan rekomendasi beasiswa S2 Belgia yang dapat Hunters coba untuk dapat kuliah di sini.

 

4 Alasan harus kuliah di Belgia

1. Kualitas pendidikan berkelas dunia

Belgia merupakan salah satu negara yang memiliki kualitas pendidikan terbaik di dunia. Kualitas pendidikan di Belgia tidak kalah bagus jika dibandingkan dengan negara Eropa lainnya seperti Jerman dan Belanda.

2. Biaya hidup dan biaya pendidikan tidak mahal

Biaya pendidikan di Belgia relatif lebih murah daripada negara Eropa lainnya, terutama di bagian Eropa Barat. Untuk biaya hidup, Hunters hanya perlu menyediakan €750 – €850 saja per bulan.

3. Prospek untuk magang atau kerja di organisasi penting dunia sangat besar

Di Belgia terdapat berbagai organisasi penting dunia, seperti Uni Eropa, Komisi Eropa, dan NATO yang terletak di Brussels, ibukota Belgia karena letaknya yang strategis di tengah-tengah Eropa. Selain itu, banyak pula perusahaan multinasional yang berkantor pusat di Belgia sehingga peluang untuk bekerja dan magang sangat luas.

4. Beragam budaya dan dapat menjelajahi Eropa tanpa visa

Belgia memiliki beragam budaya dan suasana di setiap kotanya yang unik. Ketika musim libur, Hunters dapat mengunjungi berbagai kota di Belgia dengan menaiki kereta. Selain itu, jika ingin berlibur ke negara Eropa lainnya Hunters tidak perlu membuat visa. 

 

Rekomendasi beasiswa S2 Belgia

1. VLIR-UOS Scholarships

Cakupan beasiswa

1) Biaya kuliah

2) Biaya perjalanan

3) Asuransi

4) Biaya hidup

5) Biaya tempat tinggal

6) Tambahan pendanaan lainnya

Persyaratan beasiswa

1) Berasal dari 29 negara yang memenuhi syarat (termasuk Indonesia).

2) Memiliki motivasi yang tinggi.

3) Pendaftar tidak boleh berusia lebih dari 35 tahun pada tanggal 1 Januari tahun penerimaan untuk master awal dan 45 tahun untuk master lanjutan.

4) Pendaftar yang bekerja  di pendidikan tinggi, pemerintahan atau masyarakat sipil, atau mereka yang menargetkan karier di salah satu sektor tersebut.

5) Belum pernah menerima beasiswa ini.

6) Belum pernah menerima beasiswa lainnya dari pemerintah Belgia.

Dokumen yang diperlukan

Dokumen yang diperlukan berdasarkan universitas dan program studi yang dituju.

 

Tertarik dengan beasiswa VLIR-UOS dan ingin berkonsultasi lebih lanjut dengan konsultan expert? Schoters bisa bantu kamu mulai dari persiapan memilih universitas, beasiswa, persyaratan dokumen hingga interview.

Silahkan klik tombol “Konsultasi Kuliah di Luar Negeri” di bawah ini dan kamu bisa bebas tanya apapun 👇

 

beasiswa s2 belgia

 

Baca Juga: Yuk Kuliah S2 di Hungaria dengan Beasiswa!

 

2. Erasmus Mundus Joint Master Degree (EMJMD)

Cakupan beasiswa

1) Semua biaya yang yang wajib dikeluarkan selama mengikuti program EMJMD, seperti biaya kuliah, biaya perpustakaan dan laboratorium, biaya asuransi kesehatan secara penuh dan biaya wajib lainnya.

2) Biaya perjalanan

3) Biaya hidup

4) Biaya pembuatan visa

Persyaratan beasiswa

1) Tidak terdaftar sebagai penduduk di Negara Anggota Uni Eropa manapun.

2) Belum pernah melakukan kegiatan kuliah, bekerja, dan sebagainya selama lebih dari 12 bulan dalam 3 tahun terakhir di negara anggota Uni Eropa manapun.

3) Telah menyelesaikan pendidikan S1 yang relevan sebelum tenggat waktu pendaftaran program Erasmus Mundus.

Dokumen yang diperlukan

Dokumen persyaratan yang dibutuhkan dapat berbeda-beda tergantung program EMJMD yang dituju.

 

Rekomendasi bimbingan persiapan beasiswa S2 Belgia

Ingin lolos beasiswa S2 Belgia? Yuk konsultasi dengan konsultan expert Schoters agar persiapan daftar beasiswamu lebih terarah.

Butuh program lain untuk persiapan daftar beasiswa ke luar negeri? Cek program terbaik dari Schoters untuk bimbingan persiapanmu, dijamin terlengkap.

beasiswa s2 belgia