Berikut 5 Rekomendasi Beasiswa S2 Malaysia Terbaik!

Malaysia adalah negara yang sering dijadikan tujuan studi oleh masyarakat Indonesia.

Alasannya pun beragam, karena kemiripan budaya, biaya yang terjangkau, kekayaan budaya, dan lain sebagainya.

Berikut artikel ini merangkum 5 beasiswa yang bisa Hunters gunakan untuk melanjutkan kuliah S2 di Malaysia.

 

Daftar beasiswa S2 Malaysia

1. ASEAN Maybank Scholarship

Merupakan beasiswa hasil kerja sama antara Maybank Foundation dengan Sekretariat ASEAN. 

ASEAN Maybank Scholarship merupakan beasiswa penuh yang diberikan kepada mahasiswa berprestasi untuk melanjutkan studi mereka di kawasan ASEAN.

Berikut adalah benefit ASEAN Maybank Scholarship:

a. Bantuan biaya kuliah penuh.

b. Tunjangan untuk biaya hidup dan akomodasi.

c. Laptop.

d. Asuransi.

e. Biaya perpindahan.

f. Tiket pesawat kelas ekonomi.

Berikut adalah kriteria pendaftar ASEAN Maybank Scholarship:

a. Direkomendasikan memiliki sertifikat kemampuan bahasa Inggris. Bisa menggunakan IELTS atau TOEFL iBT tanpa skor minimal.

b. Merupakan warga negara anggota ASEAN.

c. Memiliki kualitas akademik yang baik dan aktif berkegiatan.

2. CIMB ASEAN Scholarship

Merupakan beasiswa penuh untuk jenjang S1 dan S2 yang diselenggarakan Bank CIMB khusus untuk mahasiswa ASEAN.

Berikut adalah benefit CIMB ASEAN Scholarship:

a. Bantuan biaya kuliah.

b. Laptop.

c. Biaya visa. 

d. Tiket pesawat.

e. Akomodasi.

f. Tunjangan hidup.

Berikut adalah kriteria pendaftar CIMB ASEAN Scholarship:

a. Merupakan warga negara Indonesia, Malaysia, Thailand, Singapura, Kamboja, Filipina, atau Vietnam.

b. Pendaftar sedang menempuh kuliah di bagian keuangan atau perbankan.

c. Pendaftar yang sedang menempuh kuliah, memiliki IPK minimal 3,25 dan aktif berorganisasi.

d. Pendaftar tidak sedang menerima beasiswa lain.

 

Baca juga: Ingin Kuliah di Malaysia? Simak Panduannya di Sini!

 

3. Albukhary International University Scholarship

Merupakan beasiswa penuh untuk mahasiswa internasional yang ingin melanjutkan kuliah S1 di Albukhary International University, Malaysia.

Berikut adalah benefit Albukhary International University Scholarship:

a. Bantuan biaya kuliah.

b. Biaya akomodasi.

c. Biaya makan sehari-hari.

Berikut adalah kriteria pendaftar Albukhary International University Scholarship:

a. Berusia 18-22 tahun.

b. Menyertakan sertifikat kemampuan bahasa Inggris, berupa IELTS dengan skor minimal 5,5.

c. Belum menikah.

d. Memiliki pengeluaran rumah tangga maksimal USD 300 atau sekitar 6,2 juta rupiah.

4. INTI International University Scholarship

Merupakan beasiswa parsial untuk kuliah jenjang S1, S2, dan S3 di INTI International College di Subang dan Penang, Malaysia.

Berikut adalah benefit INTI International University Scholarship:

a. Bantuan biaya kuliah di tahun pertama.

Berikut adalah kriteria pendaftar INTI International University Scholarship:

b. Menyertakan sertifikat kemampuan bahasa Inggris, berupa IELTS (minimal 5,5) dan TOEFL iBT (minimal 68).

 

Tertarik dengan beasiswa S2 Malaysia dan ingin berkonsultasi lebih lanjut dengan konsultan expert? Schoters bisa bantu kamu mulai dari persiapan memilih universitas, beasiswa, persyaratan dokumen hingga interview.

Silakan klik tombol “Konsultasi Kuliah di Luar Negeri” di bawah ini dan kamu bisa bebas tanya apapun 👇

beasiswa s2 malaysia

 

5. Infrastructure University Kuala Lumpur Scholarship

Merupakan beasiswa parsial untuk jenjang D3/S1 di Infrastructure University Kuala Lumpur.

Berikut adalah benefit Infrastructure University Kuala Lumpur Scholarship:

a. Mendapat bantuan biaya sebesar 20% dari SPP awal.

Berikut adalah kriteria pendaftar Infrastructure University Kuala Lumpur Scholarship:

b. Menyertakan sertifikat kemampuan bahasa Inggris, boleh IELTS, TOEFL iBT, atau TOEFL PBT.

 

Rekomendasi bimbingan persiapan beasiswa S2 Malaysia

Ingin lolos beasiswa Beasiswa S2 Malaysia? Yuk konsultasi dengan konsultan expert Schoters agar persiapan beasiswamu lebih terarah.

Butuh program lain untuk persiapan Beasiswa S2 Malaysia? Cek program terbaik dari Schoters untuk bimbingan persiapanmu, dijamin terlengkap.

beasiswa s2 malaysia