Pengalaman CEO Schoters Kuliah di Luar Negeri di CEOTalk Series

Menjadi pebisnis yang sukses dan menempuh pendidikan di luar negeri adalah impian banyak orang. Namun tentu saja, kedua hal tersebut memiliki tantangan yang besar. Untuk mengembangkan bisnis yang sukses, ide inovatif saja tidak cukup.

Banyak bisnis yang gagal karena mengambil keputusan yang salah selama masa pengembangan awal. Serta untuk menempuh S-2 di luar negeri, dibutuhkan persiapan yang matang.

 

Nah, buat kamu yang penasaran cara membangun bisnis yang sukses serta menempuh pendidikan di luar negeri, wajib untuk ikut acara CEOTalk Series – Gear Up x Schoters.

Karena pada acara ini Co-Founder/CEO Schoters, Radyum Ikono akan berbagi pengalaman saat menempuh studi di luar negeri dan juga membahas berbagai tantangan dan cerita sukses dalam membangun Schoters hingga sebesar sekarang.

Acara ini akan dipandu oleh Teezar Firmansyah – Partner at Kolibra Capital & Mentor at Gear Up yang sudah berpengalaman di dunia bisnis dan venture capital.

 

Acara ini merupakan kolaborasi antara Schoters, sebagai startup edukasi berbasi teknologi yang memberikan arahan bagi siswa dan profesional untuk mempersiapkan studi ke luar negeri.

Bersama Gear Up, yang merupakan ekosistem bagi para startup founder, entrepreneur, dan orang-orang yang ingin memulai bisnis melalui program 1-on-1 mentoring serta networking antar entrepreneur.

 

Mengapa Acara ini Penting untuk Kamu yang Baru Memulai Bisnis dan Berencana Kuliah di Luar Negeri?

 

  1. Kamu bisa belajar mengenai apa yang dipersiapkan saat ingin memulai bisnis
  2. Belajar mengenai sifat apa yang perlu dikembangkan oleh entrepreneur saat belajar mengembangkan bisnis
  3. Dapat referensi platform untuk para calon entrepreneur dapat belajar mengembangkan usaha
  4. Dapatkan tips dan tricks memperisapkan kuliah di luar negeri 

 

Nah, acara akan diadakan pada Sabtu, 10 September 2022, pukul 15.30-17.00. Catat tanggalnya ya!

Jadi tunggu apa lagi?  Pendaftaran untuk acara CEOTalk Series – Gear Up x Schoters masih dibuka melalui form  http://bit.ly/schotersxgearup

 

CEOTalk Series - Schoters x Gear Up