Perbedaan JLPT dan NAT Test, serta Tips Jitu Mempelajarinya

JLPT (Japanese Language Proficiency Test) dan NAT test adalah ujian untuk mengukur kemampuan bahasa Jepang bagi orang yang belajar, namun bukan menggunakan Bahasa Jepang sebagai bahasa utama. Artikel ini akan membahas secara lengkap perbedaan JLPT dan NAT test, serta tips jitu untuk belajar JLPT dan NAT test.

 

A. Perbedaan JLPT dan NAT Test

1. Sponsor organisasi

NAT test disponsori oleh Senmon Kyouiku Publishing Co.,Ltd yang mana merupakan pihak swasta di Jepang, sedangkan JLPT diselenggarakan oleh pemerintah Jepang, yaitu oleh Japan Foundation and Japan Educational Exchanges and Services. Meskipun NAT test diselenggarakan oleh lembaga swasta, sertifikat hasil ujiannya sudah diakui oleh seluruh dunia dan setara dengan JLPT.

2. Waktu pelaksanaan

Dari segi waktu pelaksanaan, NAT test diselenggarakan sebanyak 6 kali setiap tahunnya, sedangkan JLPT hanya dilaksanakan 2 kali dalam setahun atau 6 bulan sekali.

3. Biaya

Biaya JLPT lebih murah daripada biaya NAT test. Biaya JLPT berbeda-beda di setiap levelnya, yaitu berkisar dari Rp120,000 untuk level N5 hingga Rp220,000 untuk level N1. Sementara itu, biaya NAT test bisa mencapai Rp500,000 untuk setiap tingkatan.

4. Lamanya hasil keluar

Salah satu kelebihan NAT test adalah hasil ujian yang lebih cepat keluar daripada JLPT. Hasil ujian NAT test umumnya paling cepat keluar adalah setelah 3 minggu dari tanggal mengikuti ujian, sedangkan hasil JLPT keluar 2 bulan setelah tanggal mengikuti ujian dan pemberitahuan kelulusannya dikirim pada bulan berikutnya. Jadi, hasil JLPT membutuhkan waktu mencapai 3 bulan untuk keluar.

 

Mau lebih lancar berbahasa Jepang? Atau mau belajar bahasa Jepang dari nol? Schoters punya kelas intensif bahasa Jepang yang bisa membantu Hunters lancar membaca, menulis, hingga berbicara bahasa Jepang dengan materi yang sudah disesuaikan dengan JLPT (Japanese Language Proficiency Test).

Silakan klik tombol “Konsultasi Kelas Bahasa Jepang” di bawah ini dan Hunters bisa bebas tanya apapun 👇

 

perbedaan JLPT dan NAT test

 

B. Tips jitu belajar JLPT dan NAT test

1. Belajar huruf kanji

Huruf kanji menjadi salah satu materi yang wajib dikuasai saat akan mengikuti ujian kemampuan bahasa Jepang. Belajar huruf kanji menjadi salah satu tantangan yang cukup sulit bagi pemula. Oleh karena itu, cobalah belajar dengan cara menulis dan membaca setiap harinya karena dapat menjadi cara agar Hunters lebih mudah mengingatnya.

2. Menghafal beragam kosakata bahasa Jepang setiap hari

Menghafal kosakata bahasa Jepang tidak bisa diperoleh secara instan. Hunters perlu belajar perlahan dan menghafal, bahkan mengulang kosakata yang telah dihafal secara rutin. Hunters dapat membuat target hafalan kosakata per hari kemudian lafalkan dengan lantang saat menghafal agar semakin mudah untuk mengingatnya.

3. Biasakan membaca kalimat bahasa Jepang

Semakin rutin membaca kalimat atau tata bahasa dalam bahasa Jepang, maka akan semakin terbiasa dengan bahasa Jepang. Hunters dapat membaca buku yang relevan dengan ujian yang akan dihadapi agar semakin lancar ketika membaca soal dan memilih jawaban.

4. Mempelajari contoh soal yang ada di internet

Tips selanjutnya adalah rutin mengerjakan latihan soal. Hunters dapat mencari contoh soal yang ada di internet kemudian coba menjawab soal-soal tersebut dengan benar. Hal ini dapat membantu Hunters untuk mengetahui gambaran soal yang akan diujikan nanti.

5. Berlatih mendengarkan melalui audio

Mendengarkan audio atau percakapan bahasa Jepang akan membantu Hunters untuk terbiasa dengan bahasa Jepang, serta akan memperkaya kosakata yang diperoleh. Jika kesulitan saat mendengarkan audio, maka sesuaikan kecepatan audionya atau dengarkan melalui youtube menggunakan penambahan subtitle.

6. Jika perlu ikuti bimbingan persiapan

Jika masih merasa kesulitan untuk belajar persiapan JLPT dan NAT test, jangan ragu untuk mengikuti bimbingan karena Hunters dapat dibimbing langsung dengan guru atau mentor profesional yang akan membantu dan memberikan kiat-kiat jitu untuk bisa lulus ujian di level yang Hunters inginkan.

 

Baca Juga : Ini Informasi Biaya Tes JLPT dari N5 sampai N1!

 

Rekomendasi bimbingan persiapan JLPT

Butuh bimbingan persiapan JLPT? Yuk konsultasi dengan konsultan expert Schoters agar persiapan JLPT menjadi lebih terarah.

Butuh program lain untuk persiapan JLPT? Cek program terbaik dari Schoters untuk bimbingan persiapanmu, dijamin terlengkap.