5 Keuntungan Mengikuti Program Ausbildung

Program Ausbildung adalah pendidikan vokasi yang basisnya di Jerman. Tujuan utama dari program Ausbildung adalah untuk menghasilkan tenaga kerja yang terampil dan siap bekerja di berbagai sektor industri. 

Program ini melibatkan kombinasi antara pelajaran teori di sekolah vokasional dengan pelatihan praktis di tempat kerja.

Peserta Ausbildung memiliki kesempatan untuk belajar keterampilan khusus yang relevan dengan profesi tertentu. Misalnya, perhotelan, mekanik, dan juru masak.

Simak artikel berikut untuk mengetahui 5 keuntungan mengikuti program Ausbildung.

 

5 Keuntungan Mengikuti Program Ausbildung

1. Gratis

Ausbildung adalah program vokasional gratis. Dengan kata lain, peserta Ausbildung tidak perlu membayar biaya apapun sampai program selesai.

Dengan tidak memungut biaya, program Ausbildung membuka kesempatan bagi individu dari berbagai latar belakang untuk memperoleh pelatihan berkualitas di Jerman.

Yang mana relevan dengan dunia kerja, dan bisa meningkatkan peluang untuk meraih jaminan karir yang lebih baik.

2. Belajar sembari bekerja

Ausbildung bisa menjadi sarana yang tepat untuk belajar dari para profesional berpengalaman dalam industri. 

Program Ausbildung juga bisa memfasilitasi Hunters untuk mendapatkan pelatihan langsung di lingkungan kerja yang sesungguhnya. 

Yang mana, memudahkan untuk memahami secara mendalam bagaimana teori yang dipelajari di sekolah vokasional diterapkan dalam praktik kerja sehari-hari.

Ini menciptakan koneksi yang erat antara pengetahuan akademis dan keahlian praktis yang diperlukan di dunia pekerjaan. 

3. Memperoleh gaji

Keuntungan menarik lainnya dari program Ausbildung adalah memperoleh gaji selama masa pelatihan. 

Gaji tersebut dapat digunakan mereka untuk biaya hidup sehari-hari di Jerman. Bahkan, bukan tidak mungkin Hunters bisa menabung dari perolehan gaji tersebut. 

Namun, tetap perlu diingat bahwa besaran gaji sangat bergantung pada kebijakan masing-masing perusahaan.

Kendati demikian, Ausbildung tetap menarik untuk Hunters ikuti. Mengingat, programnya sendiri gratis, dan bisa mendapatkan gaji.

4. Jaminan karir

Ausbildung didesain untuk menghasilkan lulusan yang memiliki keterampilan praktis yang relevan dengan dunia kerja. 

Sebagai hasil dari pelatihan intensif dan pengalaman langsung di tempat kerja, lulusan Ausbildung memiliki keunggulan dalam mengakses pekerjaan sesuai dengan bidang yang mereka pelajari. 

Umumnya, banyak perusahaan cenderung lebih suka merekrut lulusan Ausbildung karena mereka telah terbukti memiliki keterampilan dan sertifikat yang diakui secara internasional. 

Hal tersebut memungkinkan lulusan Ausbildung memperoleh kesempatan untuk memperluas koneksi dan mendapat tawaran kerja dari perusahaan lain. 

 

Baca juga: Ketahui Apa Itu Ausbildung Chef

 

5. Memperoleh tempat tinggal

Selama mengikuti pelatihan Ausbildung, peserta akan memperoleh tempat tinggal. 

Umumnya, tempat tinggal tersebut berupa asrama yang ditinggali bersama dengan teman-teman satu jurusan lainnya.

Adanya fasilitas ini tentu memberikan kenyamanan bagi peserta Ausbildung. 

 

Rekomendasi Bimbingan Persiapan Kerja di Luar Negeri

Ingin kerja di luar negeri? Yuk konsultasi dengan konsultan expert Schoters agar persiapan daftar kerja di luar negerimu lebih terarah.

Butuh program lain untuk persiapan kerja di luar negeri? Cek program Work Abroad Academy dari Schoters untuk bimbingan persiapanmu, dijamin terlengkap.