Yuk, Kuliah S3 dengan WAMY Scholarship

World Assembly of Muslim Youth atau WAMY Scholarship adalah lembaga internasional pertama yang fokus pada pembangunan generasi muda Muslim. 

Lembaga ini terdaftar di Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) sebagai organisasi internasional non-pemerintah (INGO) yang independen.

Sampai saat ini, WAMY masih aktif memberikan beasiswa kepada pemuda-pemudi Muslim berprestasi Indonesia agar bisa kuliah di universitas ternama dunia.

 

A. Cakupan WAMY Scholarship

Ada banyak benefit yang bisa Hunters dapatkan melalui WAMY Scholarship. Berikut adalah rinciannya:

1. Biaya pendidikan.

2. Tiket pesawat PP.

3. Kesempatan umroh dan haji.

4. Tunjangan hidup bulanan.

5. Biaya pembuatan visa.

6. Mendapat fasilitas rumah.

7. Mendapat fasilitas kesehatan.

 

B. Kriteria pendaftar WAMY Scholarship

Berikut adalah kriteria pendaftar beasiswa WAMY:

1. Berasal dari kelas ekonomi menengah ke bawah.

2. Memiliki prestasi akademik yang baik.

3. Mau berkomitmen dan menaati peraturan akademik yang telah diberikan.

Baca juga: Wajib Tahu! Ini Beasiswa ke Arab Saudi Selain WAMY Scholarship 

 

C. Persyaratan dokumen WAMY Scholarship

Berikut adalah dokumen yang harus Hunters persiapkan ketika mendaftar WAMY Scholarship

1. Mengisi formulir pendaftaran online.

2. Membuat personal statement.

3. Melampirkan dua surat rekomendasi dari dosen.

 

Tertarik dengan beasiswa WAMY Scholarship dan ingin berkonsultasi lebih lanjut dengan konsultan expert? Schoters bisa bantu kamu mulai dari persiapan memilih universitas, beasiswa, persyaratan dokumen hingga interview.

Silakan klik tombol “Konsultasi Kuliah di Luar Negeri” di bawah ini dan kamu bisa bebas tanya apapun 👇

wamy scholarship

 

D. Proses seleksi WAMY Scholarship

Secara umum, berikut adalah proses seleksi beasiswa WAMY:

1. Mengisi formulir pendaftaran online dan melampirkan dokumen yang diminta.

2. Pihak panitia WAMY akan menyeleksi pendaftar eligible untuk lanjut ke tahap selanjutnya.

3. Peserta yang eligible akan melakukan sesi wawancara dengan pihak panitia WAMY.

4. Pengumuman penerima beasiswa.

 

E. Jurusan

WAMY Scholarship tidak membatasi pendaftarnya dalam hal jurusan.

Dengan kata lain, Hunters bebas memilih jurusan atau program studi yang Hunters inginkan.

 

Rekomendasi bimbingan persiapan WAMY Scholarship

Ingin lolos beasiswa WAMY Scholarship? Yuk konsultasi dengan konsultan expert Schoters agar persiapan beasiswamu lebih terarah.

Butuh program lain untuk persiapan WAMY Scholarship? Cek program terbaik dari Schoters untuk bimbingan persiapanmu, dijamin terlengkap.

wamy scholarship