3 Influencer Indonesia yang Sukses Kerja di Jerman

Tahukah, Hunters, ada tiga influencer Indonesia yang sukses kerja di Jerman. Ketiga influencer ini menjadi panutan bagi orang yang ingin bekerja di Jerman. Sebab, mereka sering membuat konten-konten media sosial seputar kerja dan studi di negara tersebut.

Lantas, siapa saja influencer Indonesia yang sukses kerja di Jerman? Untuk mengetahui hal tersebut, yuk, simak ulasannya pada artikel Schoters di bawah ini! 

3 Influencer Indonesia yang Sukses Kerja di Jerman

1. Gita Savitri Devi

Gita Savitri Devi merupakan salah satu influencer Indonesia yang sukses kerja di Jerman. Gita sendiri lahir di Palembang pada 27 Juli 1992. Sebelum berkarier di Jerman, Gita terlebih dahulu mengawali pendidikannya di Indonesia. 

Tercatat, Gita merupakan lulusan SMAN 78 Jakarta. Ia lulus dari sekolah tersebut pada 2009. Setelah lulus dari bangku SMA, Gita memutuskan untuk melanjutkan studinya di program studi Kimia Murni di Universitas Freie, Berlin, pada 2010. Ia pun menempuh pendidikan S2 di universitas dan jurusan yang sama.

Sebenarnya, sebelum memutuskan untuk melanjutkan studi ke Universitas Freie, Gita sudah terlebih dahulu diterima di Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD) Institut Teknologi Bandung (ITB). Namun, ia memilih untuk menunda kuliah selama 1 tahun untuk mengejar pendidikan di Jerman.

Setelah lulus dari bangku kuliah, Gita pun bekerja di perusahaan kosmetik yang ada di Jerman. Di perusahaan tersebut, ia bekerja sebagai seorang ahli Kimia Kosmetik.   

Sebagai influencer Indonesia yang sukses kerja di Jerman, Gita sering kali membagikan kesehariannya melalui akun Instagram pribadinya. Jika Hunters ingin melihat bagaimana keseharian Gita yang bekerja sebagai ahli Kimia Kosmetik di Jerman, kamu bisa langsung cek akun Instagramnya dengan username @gitasav.

 

Baca Juga: Cara Kerja di Jerman Lewat Program Ausbildung

 

2. Irwan Prasetiyo

Selain Gita Savitri, Irwan Prasetiyo juga menjadi salah satu influencer Indonesia yang sukses kerja di Jerman. Sama seperti Gita, sebelum berkarier di Jerman, Irwan terlebih dahulu mengawali pendidikannya di Indonesia.

Irwan menempuh pendidikan kuliah di jurusan Ilmu Komputer di Universitas Kristen Petra, Surabaya, pada 2007 hingga 2012. Setelah lulus, Irwan memutuskan untuk melanjutkan pendidikan S2 di luar negeri. Saat itu, ia memutuskan untuk melanjutkan studi S2 di jurusan Manajemen Bisnis Internasional di Universitas Hochschule Furtwangen, Jerman, pada 2013 hingga 2017.

Selain itu, Irwan juga pernah mengikuti  pertukaran mahasiswa selama beberapa bulan pada 2016. Saat itu, ia mengikuti pertukaran mahasiswa di jurusan Administrasi Bisnis di Universitas Xiamen, China.

Setelah lulus dari bangku kuliah, Irwan pun memulai kariernya di perusahaan alat-alat olahraga asal Jerman, Adidas, pada 2016. Ia ditempatkan di Jerman hingga 2022. Posisi terakhir yang ia ampuh adalah Senior Manager Group Function Controlling

Saat ini, Irwan telah dipindahtugaskan ke kantor Adidas yang berada di Oregon, Amerika Serikat (AS). Dilansir laman Linkedin pribadinya, Irwan mulai ditugaskan di AS pada April 2022. Hingga saat ini, ia masih bertugas di kantor Adidas yang ada di AS sebagai Senior Manager.   

Sebagai influencer yang pernah sukses berkarier di Jerman, Irwan sering kali membagikan kesehariannya melalui akun Instagram pribadinya. Jika Hunters ingin melihat keseharian Irwan, kamu bisa langsung cek akun Instagramnya dengan username @irwanprasetiyo.

 

Baca Juga: Keuntungan Ikut Program Ausbildung

 

3. Akasa Dinarga

Influencer Indonesia yang sukses kerja di Jerman selanjutnya adalah Akasa Dinarga. Akasa sendiri merupakan seorang lulusan dari Universitas Stuttgart, Jerman. Ia menempuh pendidikan di universitas tersebut di jurusan Administrasi Bisnis pada 2017 hingga 2022.

Selama kuliah, Akasa pernah mengikuti magang di sejumlah perusahaan ternama yang ada di Jerman. Dilansir laman Linkedin pribadinya, ia pernah magang sebagai Liquidity Planning di perusahaan otomotif ternama asal Jerman, Volkswagen AG, pada Agustus 2019 hingga Januari 2020. 

Selain itu, Akasa juga pernah magang di perusahaan di perusahaan konsultan yang ada di Jerman, Meryts, pada Februari hingga Juni 2022. Kemudian, pada September 2022, Akasa diangkat menjadi karyawan penuh waktu (fulltime) di Meryts. Hingga saat ini, ia masih bekerja di perusahaan yang sama sebagai Asisten Manajer.

Sebagai influencer Indonesia yang sukses kerja di Jerman, Akasa sering kali membagikan kesehariannya melalui akun Instagram pribadinya. Jika Hunters ingin melihat bagaimana keseharian Akasa bekerja di Jerman, kamu bisa langsung cek akun Instagramnya dengan username @akasa.dinarga.

Nah, itu di, Hunters, tiga influencer Indonesia yang sukses bekerja di Jerman. Jadi, setelah melihat kisah sukses para influencer di atas, apakah kamu jadi tertarik untuk bekerja di Jerman?

Rekomendasi Bimbingan Persiapan Kerja di Jerman

Ingin kerja di Jerman? Yuk, konsultasi dengan konsultan expert Schoters agar persiapan kerja di luar negerimu makin terarah.

Butuh program lain untuk persiapan kerja di luar negeri? Cek program Work Abroad Academy dari Schoters untuk bimbingan persiapanmu, dijamin terlengkap.