Beasiswa Al Qasimia University: Raih Impian Kuliah di UAE!

Uni Emirates Arab (UAE) tidak hanya terkenal akan kota modernnya, Dubai, namun juga dengan pendidikan berkualitasnya. Tahukah kamu bahwa negara ini juga yang menyediakan beasiswa bagi mahasiswa internasional. Salah satunya adalah Al Qasimia University (AQU) yang terletak di Sharjah, kota di sebelah Dubai. Simak informasi mengenai beasiswa Al Qasimia University berikut ini, ya!

Program studi di beasiswa Al Qasimia University

  1. College of Sharia and Islamic Studies: Bachelor of Sharia & Islamic Studies;
  2. College of Arts and Humanities: Bachelor of Arab Language and Literature;
  3. College of Communication: Bachelor of Arts in Mass Communication;
  4. College of Economics: Bachelor of Arts in Economics.

 

Syarat pendaftaran beasiswa Al Qasimia University

  1. College of Sharia and Islamic Studies dan College of Arts and Humanities dibawakan dalam bahasa Arab, sehingga calon mahasiswa wajib fasih berbahasa Arab;
  2. Penyetaraan ijazah SMA dengan sistem pendidikan UAE;
  3. Maksimal berumur 20 tahun saat pendaftaran;
  4. Ijazah SMA, transkrip akademik, dan rapor kelas 10 hingga 12 yang berbahasa atau diterjemahkan ke bahasa Inggris atau Arab;
  5. Paspor yang masih berlaku selama minimal 1 tahun dan terjemahannya ke bahasa Arab;
  6. Mengisi formulir pendaftaran;
  7. 12 lembar foto terbaru berukuran 3×4;
  8. SKCK dan terjemahannya dalam bahasa Inggris atau Arab;
  9. Akta lahir dan terjemahannya ke bahasa Inggris atau Arab;
  10. Sertifikat kesehatan;
  11. Sertifikat kecakapan berbahasa Inggris (IELTS atay TOEFL);
  12. Seluruh dokumen telah dilegalisir oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Kementerian Luar Negeri Indonesia, dan kedutaan besar UAE di Jakarta.

 

Baca juga: Informasi Beasiswa United Arab Emirates University

 

Cara pendaftaran Beasiswa Al Qasimia University

  1. Mengisi formulir pendaftaran online pada laman pendaftaran mahasiswa baru;
  2. Mengunggah semua dokumen berwarna dan jangan sampai ada yang tidak terbaca dalam format PDF atau JPG pada laman pendaftaran.

 

Cakupan Beasiswa Al Qasimia University

  1. Biaya hidup yang besarannya ditentukan kemudian oleh pihak universitas;
  2. Tiket pergi pulang dari Jakarta ke Dubai pada sebelum mulai kuliah dan setelah selesai kuliah;
  3. Biaya akomodasi;
  4. Biaya asuransi kesehatan;
  5. Biaya transportasi dalam kampus.

 

Peraturan Beasiswa Al Qasimia University

  1. Mahasiswa tidak boleh mengambil cuti kuliah;
  2. IP setiap semester minimal 2.00 dari 4.00;
  3. Tidak boleh bekerja selama kuliah;
  4. Jika mengikuti kelas bahasa Arab, mahasiswa wajib menyelesaikannya dalam waktu 1 tahun akademik;
  5. Mahasiswa dilarang keluar (resign) dari universitas dan keluar UAE tanpa seizin dari universitas;
  6. Melanggar peraturan-peraturan di atas berakibat pada ditangguhkannya beasiswa.

 

Tanggal penting

Pembukaan pendaftaran: 1 September hingga 11 November.

 

Baca juga: Beasiswa KAUST, King Abdullah University of Science and Technology

 

Siapkan pendaftaran bersama Schoters

Mau berangkat ke luar negeri dan lolos beasiswa impian? Scholarship Hunters bisa mulai persiapan dari sekarang, loh. Schoters menawarkan layanan bimbingan untuk membantu Scholarship Hunters meraih beasiswa impian yuk, konsultasi dengan mentor berpengalaman.

Program bimbingan lainnya juga bisa diakses melalui halaman website Schoters.

beasiswa al qasimia university