Informasi Beasiswa United Arab Emirates University untuk Jenjang S-3
Hunters sedang mencari beasiswa di Uni Emirat Arab? Tawaran dari United Arab Emirates University (UAEU) ini sayang untuk dilewatkan begitu saja! Beasiswa yang diberikan untuk pelajar internasional ini, berlaku untuk semua program studi yang ada di universitas tersebut loh.
Beasiswa ini diperuntukan bagi Hunters yang ingin mengejar gelar PhD di UAEU. Beasiswa United Arab Emirates University akan mendanai sepenuhnya untuk sesi akademik 2023-2024. Benefit lainnya, yaitu gaji bulanan, asuransi kesehatan (jika diperlukan), dan juga bonus tambahan hingga AED 3.000 dari proyek penelitian eksternal supervisor / hingga AED 2.000 dari proyek penelitian internal supervisor.
Persyaratan Beasiswa
Untuk itu, mari simak apa saja sih persyaratannya?
- Semua pelajar nasional dan internasional memenuhi syarat untuk mendaftar
- Harus memiliki gelar master dari universitas terakreditasi yang diakui oleh Kementerian Pendidikan UEA (memiliki nilai IPK minimal 3.5/4.0)
- Tidak memiliki pekerjaan atau sponsor keuangan lainnya
- Memiliki hasil persyaratan bahasa Inggris
- Untuk PhD, memiliki disertasi di salah satu sektor prioritas UEA (Energi Terbarukan, Transportasi, Kesehatan, Air, Teknologi, Luar Angkasa)
- Memenuhi persyaratan penerimaan PhD
Baca juga: 9 Alasan Kenapa Kamu Sebaiknya Lanjut Kuliah
Dokumen yang Dibutuhkan
Adapun dokumen yang dibutuhkan sebagai berikut:
- Formulir aplikasi yang sudah diisi
- Formulir aplikasi beasiswa
- Fotokopi paspor
- Skor IELTS minimal 6,0 atau setara
- Dua surat rekomendasi
- CV akademik terbarukan
- Pernyataan pengalaman dan minat penelitian pelamar, ditulis dalam bahasa yang sama dengan bahasa pengantar resmi program
Disiplin Ilmu yang Dapat Dipilih
- Ilmu dan Teknologi Hayati: Studi Pertanian, Ilmu Pangan
- Ilmu Kesehatan dan Kedokteran: Kesehatan Masyarakat, Farmasi
- Teknik: Teknik Umum
- Humaniora dan Ilmu Sosial: Ilmu Hukum dan Hukum
- Keuangan dan Ekonomi: Ekonomi
Perlu Hunters ketahui bahwa, United Arab Emirates University didirikan pada tahun 1976 dan merupakan lembaga penelitian pertama dan tertua di UEA. Lebih dari 16.000 mahasiswa nasional dan internasional dari seluruh dunia belajar di universitas ini. UEAU berada di peringkat 288 di dunia berdasarkan QS World University Rankings 2022. Tunggu apalagi Hunters? Segera persiapkan dokumenmu, semangat!
Baca Juga: Tips Lolos Seleksi Beasiswa
Siap Mendaftar Beasiswa Impianmu?
Masih ragu atau sudah yakin bisa menaklukkan beasiswa incaran kamu? Konsultasikan keraguan kamu kepada konsultan experts Schoters.
Ingin mendapatkan program bimbingan persiapan beasiswa yang paling tepat untuk kamu? Dapatkan program terbaik di sini.