Panduan Mencari Apartemen di Jerman untuk Pekerja Luar Negeri

Jerman menjadi salah satu negara yang membuka lowongan pekerjaan untuk tenaga kerja dari luar negeri. Banyaknya tenaga kerja asing yang bekerja di Jerman menyebabkan naiknya minat terhadap akomodasi tempat tinggal bagi para tenaga kerja. Oleh karena itu, simak artikel berikut mengenai cara memilih apartemen di Jerman untuk pekerja luar negeri.

Jenis-jenis Apartemen di Jerman

1. Apartemen Bersama (Wohngemeinschaft) 

Jenis apartemen ini dirancang untuk para pelajar dan pekerja luar negeri. Oleh karena itu, siapa saja bisa tinggal di satu apartemen yang sama selama adanya kesepakatan bersama. 

Apartemen bersama ini biasanya berasal dari apartemen pribadi yang disewakan kepada pelajar ataupun pekerja luar negeri untuk tinggal bersama dengan rekan-rekannya. Apartemen jenis ini tergolong cukup luas sehingga mampu menampung kurang lebih empat orang. 

Dibandingkan dengan akomodasi lain, jenis apartemen ini menawarkan private room untuk masing-masing pengguna dengan biaya yang dikeluarkan masing-masing orang, tergantung pada luasan dan berapa orang yang menempati apartemen tersebut. 

2. Apartemen Pribadi (Privatwohnung)

Apartemen jenis ini dikhususkan untuk para pelajar dan pekerja luar negeri yang sangat ingin menjaga ruang privasinya sendiri. Dibandingkan dengan apartemen di jerman yang tipe bersama, apartemen jenis inilah yang harganya paling mahal

Sebab, penyewa harus membayar harga sewa dan berbagai fasilitasnya sendiri. Dibandingkan dengan apartemen bersama, apartemen ini cenderung kurang dalam menciptakan kesempatan untuk bersosialisasi satu sama lain.

 

Baca juga: Panduan Memilih Apartemen di Jepang untuk Pekerja Luar Negeri

 

Tips Mencari Apartemen di Jerman

1. Mulai mencari apartemen di Jerman secara online

Hunters bisa melakukan riset apartemen di Jerman secara online melalui situs web ImmobilienScout24, WG-Gesucht, dan Craigslist. Melalui web tersebut, Hunters bisa menggunakan berbagai filter untuk mencari berbagai apartemen yang kamu inginkan.

2. Tentukan anggaran

Kalian bisa membuat planning mengenai anggaran yang sesuai untuk sewa bulanan apartemen. Dengan menentukan anggaran yang sesuai akan membantu Hunters menentukan apartemen yang sesuai dan akan menghemat waktu.

3. Cari lokasi apartemen yang sesuai

Lokasi apartemen akan mempengaruhi biaya sewanya. Biaya sewa apartemen di pusat kota biasanya akan lebih mahal. Oleh sebab itu, Hunters bisa melakukan riset terhadap lokasi apartemen di pinggiran kota atau daerah yang lebih jauh dari pusat kota agar biaya sewanya bisa lebih murah.

4. Pahami jangka waktu sewa dan proses penyewaan

Beberapa apartemen di Jerman disewakan secara kosong dan lainnya mungkin sudah terisi dengan berbagai fasilitas dan peralatan lainnya. Pastikan juga mengetahui jangka waktu sewa dan apa saja yang disewakan di dalamnya. 

Sementara untuk proses penyewaan apartemen di Jerman sendiri biasanya diharuskan menggunakan dokumen slip gaji, kontrak kerja, dan referensi sebelum dapat menyewa apartemen tersebut dan pastikan juga kamu telah melengkapi dokumen-dokumen tersebut.

5. Perhatikan biaya tambahan dan pahami hukum penyewaan apartemen

Bagi kalian yang ingin sewa apartemen di Jerman pastikan juga memperhatikan biaya sewa bulanan dan biaya tambahan lainnya yang perlu dipertimbangkan seperti deposit, biaya komisi agen, dan biaya utilitas lainnya. 

Pastikan juga telah kamu masukan ke dalam biaya anggaran. Selain itu penting juga untuk memahami hak dan kewajiban kamu sebagai penyewa apartemen di Jerman. Baca dan pahami kontrak sewa sebelum menandatanganinya.  

Penting bagi Hunters untuk memperhatikan hal-hal yang telah dijelaskan sebelumnya untuk melakukan sewa apartemen di Jerman. Dengan memahami hal-hal tersebut, Hunters bisa lebih mudah dalam pemilihan apartemen yang tepat ketika kamu kerja di Jerman. 

Rekomendasi Bimbingan Persiapan Kerja di Jerman

Ingin kerja di Jerman? Yuk, konsultasi dengan konsultan expert Schoters agar persiapan kerja di luar Jerman semakin terarah.

Butuh program lain untuk persiapan kerja di luar negeri? Cek program Work Abroad Academy dari Schoters untuk bimbingan persiapanmu, dijamin terlengkap.