5 Beasiswa Kuliah di Dalam dan Luar Negeri 2023-2024

Apakah kalian berencana untuk melanjutkan kuliah dengan beasiswa pada tahun 2023? Jika iya, maka artikel ini cocok untuk kalian! 5 beasiswa yang akan dibahas di artikel adalah beasiswa kuliah 2023 yang terbuka bagi mahasiswa internasional dan untuk semua program yang kalian tuju.

Melanjutkan kuliah dengan beasiswa tentu membawa segudang manfaat. Mulai dari kesempatan melanjutkan kuliah ke universitas kenamaan dunia secara gratis, mendapatkan kesempatan untuk memperluas jejaring, dan tentu saja menjadi bukti bahwa kalian berhasil menjadi kandidat unggul dan dicari oleh pemberi beasiswa. Oleh karena itu, kalian harus benar-benar mempersiapkan segala persyaratannya dengan baik mengingat pesaing kalian berasal dari seluruh dunia.

Beasiswa yang akan kita bahas di bawah ini berasal dari dalam negeri maupun luar negeri. Sehingga kalian bisa punya lebih banyak pilihan terkait kewajiban setelah lulus kuliah apakah akan melanjutkan bekerja di luar negeri atau kembali ke Indonesia untuk mengabdi.

Tanpa berlama-lama lagi, mari kita bahas 5 beasiswa kuliah 2023 yang bisa kalian daftar. Ini dia nama-namanya:

1. Beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP)

Beasiswa yang dikelola oleh Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) yang berada di bawah Kementerian Keuangan Republik Indonesia ini memang menjadi favorit banyak mahasiswa Indonesia karena kesempatan diterima yang besar dengan cakupan beasiswa yang sangat luas.

Beasiswa ini ditujukan khusus untuk mahasiswa yang ingin melanjutkan studi jenjang S2 dan S3 serta melakukan riset. Secara garis besar, beasiswa LPDP dibagi menjadi 3 jenis beasiswa yang dibagi berdasar kategori penerima beasiswanya:

  1. Beasiswa Targeted
    1. Beasiswa PNS, TNI, dan Polri; 
    2. Beasiswa kewirausahaan;
    3. Beasiswa kerja sama bidang metalurgi dan sains material;
    4. Beasiswa pendidikan kader ulama.
  2. Beasiswa Afirmasi
    1. Beasiswa penyandang disabilitas;
    2. Beasiswa daerah afirmasi yang meliputi 11 provinsi; 
    3. Beasiswa prasejahtera;
    4. Beasiswa putra-putri Papua.
  3. Beasiswa Umum
    1. Beasiswa Reguler;
    2. Beasiswa PTUD (Perguruan Tinggi Dunia);
    3. Beasiswa co-founding.

 

Untuk mendaftar beasiswa LPDP, terdapat beberapa perbedaan tergantung pada kategori beasiswa yang kalian lamar. Namun pada dasarnya ada syarat-syarat yang wajib dipersiapkan oleh semua pelamar. Berikut adalah syarat yang perlu kalian persiapkan:

Syarat pendaftaran

  1. Membuat akun pada sistem pendaftaran dan seleksi beasiswa LPDP;
  2. KTP atau Paspor;
  3. Menandatangani surat pernyataan pada aplikasi pendaftaran dengan format pernyataan; 
  4. Mengisi profil diri pada formulir pendaftaran online;
  5. Menulis komitmen kembali ke Indonesia, rencana pasca studi, dan rencana kontribusi di Indonesia;
  6. Proposal Penelitian;
  7. Menulis riwayat dan tautan publikasi ilmiah (jika ada);
  8. Memiliki sertifikat kecakapan berbahasa Inggris:
    1. Tujuan universitas dalam negeri:
      1. TOEFL ITP 500;
      2. TOEFL iBT 61;
      3. PTE Academic 50;
      4. IELTS 6.0.
    2. Tujuan universitas luar negeri:
      1. TOEFL iBT 80;
      2. PTE Academic 58;
      3. IELTS 6.5.
  9. Surat usulan mengikuti beasiswa LPDP bagi pendaftar beasiswa jenis PNS, TNI, dan Polri;
  10. Surat rekomendasi.

 

Cakupan beasiswa

1. Biaya pendidikan

    1. Biaya Pendaftaran;
    2. Biaya SPP/Tuition Fee;
    3. Tunjangan Buku;
    4. Biaya Penelitian Tesis/Disertasi;
    5. Biaya Seminar Internasional;
    6. Biaya Publikasi Jurnal Internasional.

 

2. Biaya pendukung

    1. Transportasi;
    2. Aplikasi Visa/Residence Permit;
    3. Asuransi Kesehatan;
    4. Biaya Hidup Bulanan;
    5. Biaya Kedatangan;
    6. Biaya keadaaan darurat (jika diperlukan).

Tanggal penting

Beasiswa LPDP dibuka 2 kali dalam satu tahun. Berdasarkan pengumuman pada tahun 2021, berikut adalah tanggal-tanggal penting untuk pendaftaran tahun 2023 yang mungkin tidak akan jauh berbeda:

1. Tahap 1:

    1. Pembukaan pendaftaran: 25 Februari hingga 27 Maret;
    2. Seleksi administrasi: 28 Maret;
    3. Pengumuman hasil seleksi administrasi: 12 April;
    4. Seleksi bakat skolastik: 18 April;
    5. Pengumuman hasil seleksi bakat skolastik: 27 April;
    6. Seleksi substansi: 6 Juni hingga 1 Juli;
    7. Pengumuman akhir: 4 Juli.

 

2. Tahap 2:

    1. Pembukaan pendaftaran: 4 Juli hingga 5 Agustus;
    2. Pengumuman hasil seleksi administrasi: 22 Agustus;
    3. Seleksi bakat skolastik: 2 September;
    4. Pengumuman hasil seleksi bakat skolastik: 15 September;
    5. Seleksi substansi: 26 September;
    6. Pengumuman akhir: 11 November.

 

2. Monbukagakusho Scholarship (MEXT)

Beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Pendidikan, Budaya, Olahraga, Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Jepang (MEXT) ini diperuntukkan kepada mahasiswa internasional yang ingin melanjutkan pendidikan pada jenjang S1, S2, S3, maupun program pelatihan vokasi, pelatihan guru, dan pelatihan bahasa dan budaya Jepang.

Untuk jenjang S2 dan S3 kalian dapat langsung merujuk pada universitas yang kalian tuju ataupun ke Kedutaan Besar Jepang di Jakarta. Untuk informasi lengkap mengenai program-program cakupan MEXT Scholarship, kalian bisa membaca blog Schoters tentang Beasiswa MEXT. Jika kalian ingin mendaftar beasiswa ini, berikut adalah syarat pendaftaran dan cakupan beasiswanya:

Syarat pendaftaran

Syarat pendaftaran MEXT Scholarship berbeda-beda tergantung dengan program beasiswa yang kalian daftar. Namun, pada dasarnya ada beberapa syarat yang sama sebagai berikut:

  1. Lembar print out e-mail konfirmasi pendaftaran pada sistem pendaftaran beasiswa MEXT;
  2. Formulir pendaftaran yang bisa diunduh di laman pendaftaran;
  3. Pas foto berukuran 3,5 x 4,5 cm atau 3 x 4 cm sebanyak 3 lembar. Foto setengah badan dengan warna latar belakang bebas;
  4. Placement preference application form yang dapat diunduh di laman pendaftaran;
  5. Field of study and research plan sesuai dengan format yang disesuaikan dengan template yang dapat diunduh di laman pendaftaran;
  6. Transkrip nilai jenjang pendidikan terakhir yang telah dilegalisir sebanyak 2 rangkap asli dan 1 rangkap salinan;
  7. Ijazah atau Surat Keterangan Lulus pada jenjang pendidikan terakhir yang telah dilegalisir sebanyak 2 rangkap asli dan 1 rangkap salinan;
  8. Surat rekomendasi dengan format yang dapat diunduh di laman pendaftaran sebanyak 2 rekomendasi dan 1 salinannya;
  9. Surat rekomendasi dari atasan (bagi yang sudah bekerja) dengan format yang dapat diunduh pada laman pendaftaran sebanyak 2 rekomendasi dan 1 salinannya;
  10. Abstrak penelitian (untuk jenjang S2, S3, dan penelitian);
  11. Portofolio hasil karya;
  12. Sertifikat kecakapan berbahasa Inggris (IELTS, TOEFL, TOEIC) atau Bahasa Jepang (JLPT);
  13. Dokumen penunjang lainnya seperti sertifikat penghargaan, kegiatan penelitian, dan lainnya.

 

Cakupan beasiswa

  1. Biaya kuliah dan program persiapan;
  2. Tunjangan hidup sebesar JPY 143.000 per bulan bagi program Beasiswa Penelitian dan Beasiswa Pelatihan Guru, sedangkan program lain mendapatkan tunjangan hidup sebesar JPY 117.000 per bulan;
  3. Tiket pesawat pergi pulang dari Indonesia ke Jepang;
  4. Bebas biaya pembuatan visa pelajar;
  5. Bebas ikatan dinas.

 

Tanggal penting

Beasiswa MEXT dibuka setiap tahun. Pengumuman pembukaan pendaftaran biasanya dikeluarkan bulan April. Nah, di bawah ini adalah tanggal-tanggal penting untuk pendaftaran beasiswa program S1. Untuk tahun 2023, tanggalnya tidak akan jauh berbeda dari tanggal-tanggal berikut:

  1. Masa Pendaftaran: 4-19 Mei;
  2. Pengumuman Hasil Seleksi Dokumen: 27 Juni; 
  3. Ujian Tulis: Pertengahan Juli;
  4. Pengumuman Hasil Ujian Tulis: 29 Juli; 
  5. Ujian Wawancara: Awal Agustus ;
  6. Pengumuman Hasil Ujian Wawancara: Awal Agustus; 
  7. Pengumuman Final dari MEXT: Januari;
  8. Berangkat ke Jepang: Awal April.

 

 Baca Juga : Serba Serbi Beasiswa Monbukagakusho (MEXT) 2023 Jepang

 

3. Australia Awards

Beasiswa yang diberikan oleh pemerintah Australia kepada mahasiswa Indonesia ini diperuntukkan bagi kandidat yang ingin melanjutkan studi pada jenjang S2 dan S3. Untuk tahun 2023, beasiswa ini memprioritaskan untuk pelamar yang ingin melanjutkan studi pada beberapa program studi berikut:

  1. Health security;
  2. Stability;
  3. Economic recovery.

 

Dalam seleksinya, pelamar akan dinilai berdasarkan kemampuan profesional dan personal, kompetensi akademik, dan potensi mereka dalam menghadapi perkembangan tantangan di Indonesia. Jika kalian berminat mendaftar pada beasiswa ini, berikut adalah syarat pendaftarannya:

Syarat pendaftaran

1. Syarat umum:

  1. Membuat akun pada sistem penerimaan beasiswa yang bernama OASIS Website;
  2. Menjawab semua pertanyaan pada sistem penerimaan beasiswa;
  3. Memiliki IPK minimal 2.9;
  4. G. Letter of Support untuk pelamar jenjang S3;
  5. Ijazah;
  6. Jika mendaftar pada jenjang S3, hanya kandidat yang memiliki latar belakang berikut yang akan diterima:
    1. Dosen;
    2. Peneliti pada organisasi penelitian;
    3. Anggota legislatif;
    4. Kandidat lain yang sesuai dengan kegiatan DFAT.
  7. Memiliki sertifikat kecakapan berbahasa Inggris:
    1. Jenjang S2:
      1. IELTS 5.5;
      2. TOEFL 525 (paper based) atau 69 (internet based);
      3. Pearson PTE 46.
    2. Jenjang S3:
      1. ELTS 6.0;
      2. TOEFL 550 (paper based) atau 79 (internet based);
      3. Pearson PTE 54.

2. Syarat khusus:

  1. Salinan akta kelahiran;
  2. KTP atau paspor;
  3. CV terbaru;
  4. Legalisir ijazah SMA dan S1;
  5. Legalisir transkrip akademik SMA dan S1;
  6. Ijazah dari jenjang D3, (jika ada), D4 (jika ada), S1, dan S2 (untuk pelamar jenjang S3);
  7. Surat rekomendasi dari dosen pembimbing S2 (untuk pelamar jenjang S3) dengan form;at yang bisa diunduh di laman Australia Awards;
  8. Research proposal (untuk pelamar pada program degree by research);
  9. Mengisi formulir online Additional Information for Online Application;
  10. Surat Keputusan Pengangkatan PNS (bagi PNS).

 

Cakupan beasiswa

  1. Pre-Departure Training, termasuk English for Academic Purposes;
  2. Biaya pesawat domestik dari kota pelamar ke tempat Pre-Departure Training terdekat;
  3. Biaya hidup selama Pre-Departure Training di Indonesia;
  4. Biaya pemeriksaan medis untuk keperluan pembuatan visa;
  5. Visa mahasiswa;
  6. Biaya pesawat sekali jalan dari kota pelamar ke kota di mana universitas tujuan terletak di Australia;
  7. Asuransi Overseas Student Health Cover (OSHC);
  8. Biaya kepindahan ke Australia;
  9. Biaya hidup di Australia;
  10. Introductory Academic Program (IAP) selama 4 hingga 6 bulan pertama tinggal di Australia;
  11. Biaya pendidikan;
  12. Biaya akademik tambahan dari universitas (jika ada);
  13. Biaya studi lapangan;
  14. Biaya mudik sebanyak 1 kali per tahun ke kota asal pelamar;
  15. Biaya pesawat untuk pulang setelah selesai kuliah di Australia;
  16. Professional development and networking selama di Australia dan setelah kembali ke Indonesia.

 

Tanggal penting

Beasiswa ini dibuka setiap tahun. Sehingga untuk intake tahun 2024 akan dibuka sejak 2023. Berdasarkan informasi untuk intake tahun 2023, untuk intake 2024 tanggalnya tidak akan jauh berbeda dari tanggal-tanggal berikut:

  1. Pendaftaran: 1 Februari hingga 29 April;
  2. Pengumuman bagi pendaftar yang terpilih untuk melakukan wawancara dan tes IELTS: Juni;
  3. Wawancara dan tes IELTS: Juli;
  4. Pengumuman akhir: Agustus.

 

Baca Juga: Yuk Cek Info Beasiswa Terbaru Australia Awards Scholarship di 2023

 

4. Fulbright Scholarship

Beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Dalam Negeri Amerika Serikat melalui AMINEF ini diperuntukkan kepada mahasiswa internasional yang ingin melanjutkan studi pada jenjang S2 selama 2 tahun dan S3 selama 3 tahun. Mahasiswa diberikan kebebasan dalam memilih program studi, kecuali kedokteran, yang tersedia pada universitas di Amerika Serikat, meski prioritas diberikan kepada mahasiswa yang memilih beberapa program studi berikut:

  1. Environmental preservation;
  2. Alternative energy exploration;
  3. Climate change mitigation.

 

Berikut adalah syarat-syarat pendaftaran untuk beasiswa Fulbright:

Syarat pendaftaran

1. Syarat umum:

    1. KTP atau Paspor;
    2. Memiliki kecakapan kepemimpinan dan pengalaman dalam pelayanan masyarakat;
    3. Dapat membuktikan bahwa kandidat dapat menyelesaikan masa studi dan riset dengan baik;
    4. Dapat membuktikan bahwa kandidat akan kembali ke Indonesia setelah masa kuliah selesai;
    5. Dapat bekerja setidaknya 5 tahun di Indonesia setelah masa kuliah selesai.

 

2. Syarat khusus:

    1. Mengisi formulir pendaftaran; 
    2. 1 halaman study objective;
    3. 3-5 halaman research proposal untuk pelamar jenjang S3;
    4. Ijazah;
    5. IPK 3.00 dari skala 4.00;
    6. Memiliki sertifikat kecakapan berbahasa Inggris:
      1. TOEFL ITP 550;
      2. TOEFL iBT 80; 
      3. IELTS 6,5;
      4. Duolingo 105.
    7. Dua buah surat rekomendasi;
    8. Transkrip akademik;
    9. CV.

Cakupan beasiswa

  1. Visa jenis J-1;
  2. Biaya pesawat pergi pulang dari Jakarta ke kota terdekat universitas tujuan di Amerika Serikat;
  3. Biaya pendidikan;
  4. Biaya hidup dan biaya lain yang terkait;
  5. Asuransi kecelakaan dan kesehatan.

 

Tanggal penting

  1. Tenggat waktu pendaftaran: 15 Februari;
  2. Seleksi: Maret;
  3. Wawancara: April;
  4. Pengumuman akhir: Juni.

Rekomendasi bimbingan persiapan beasiswa 2023

Ingin lolos berbagai program beasiswa? Yuk, konsultasi dengan konsultan expert Schoters agar persiapan beasiswamu lebih terarah.

Butuh program lain untuk persiapan beasiswa? Cek program terbaik dari Schoters untuk bimbingan persiapanmu, dijamin terlengkap.