3 Beasiswa S2 Jepang Tanpa TOEFL untuk Pelajar Indonesia

Kabar baik bagi Hunters yang masih berjuang untuk tes TOEFL tapi ingin daftar beasiswa nih. Di bawah ini ada 3 beasiswa S2 Jepang tanpa TOEFL untuk pelajar Indonesia. Cek info terbarunya di bawah ini, ya!

1. Beasiswa Universitas Meiji

Beasiswa S2 Jepang tanpa TOEFL pertama yang bisa Hunters adalah Meiji University International Students Incentive Scholarship Program. Beasiswa S2 Jepang tanpa TOEFL ini diberikan kepada mahasiswa yang memiliki kesulitan finansial dan merupakan upaya untuk meningkatkan kerja sama antara Jepang dengan negara asal dari mahasiswa.

Sebagai awardee dari beasiswa S2 Jepang tanpa TOEFL ini Hunters berhak mendapatkan:

  1. Bebas biaya pendaftaran dan ujian masuk;
  2. Bebas biaya kuliah 100% hingga 50%;
  3. Tunjangan perbulan sebesar YEN 100.000;
  4. Transportasi pulang pergi dari negara asal ke Jepang.

 

Adapun persyaratan dan dokumen yang perlu Hunters siapkan bisa dilihat di sini. 

 

2. Beasiswa Ajinomoto

Beasiswa S2 Jepang tanpa TOEFL selanjutnya datang dari Ajinomoto Foundation yang memberikan bantuan dana pendidikan bagi mahasiswa S2 Indonesia untuk studi di bidang nutrisi dan ilmu pangan pada 7 universitas pilihan di Jepang. Keenam universitas tersebut adalah Tokyo University, Kyoto University, Ochanomizu University, Kagawa Nutrition University, Nagoya University, Waseda University dan Universitas Nutrisi Kagawa.

Sebagai awardee dari beasiswa ini Hunters berhak mendapatkan fasilitas sebagai berikut:

  1. Tunjangan sebesar YEN 150.000 per bulan untuk mahasiswa Riset;
  2. Tunjangan sebesar YEN 180.000 per bulan untuk mahasiswa kursus Magister;
  3. Bebas biaya ujian penerimaan, pendaftaran dan biaya kuliah;
  4. Tiket penerbangan sekali jalan dari Indonesia ke Jepang.

 

Adapun persyaratan dan dokumen yang perlu Hunters siapkan bisa dilihat di sini. 

 

Baca Juga: Kosakata Bahasa Jepang Bagi Pemula

 

3. Beasiswa Honjo International Foundation

Beasiswa S2 Jepang tanpa syarat TOEFL terakhir yang bisa Hunters coba datang dari Honjo International Scholarship Foundation. Beasiswa ini diperuntukkan untuk mahasiswa S2 dari seluruh dunia yang ingin melanjutkan studinya di Jepang. Selain itu, Hunters diperbolehkan untuk mendaftar di universitas dan jurusan apa pun. Namun, perlu dicatat bahwa beasiswa S2 Jepang tanpa TOEFL ini merupakan partial funded, ya, Hunters

Beasiswa akan diberikan setiap bulan selama periode minimum yang diperlukan untuk memperoleh gelar. Jumlah beasiswa tergantung pada perbedaan berdasarkan periode seperti di bawah ini:

  1. ¥200,000 per bulan untuk gelar 1 ~ 2 tahun;
  2. ¥180,000 per bulan untuk gelar 3 tahun;
  3. ¥150,000 per bulan untuk gelar 4 ~ 5 tahun.

 

Adapun persyaratan dan dokumen yang perlu Hunters siapkan antara lain:

  1. Tidak lebih dari 30 tahun ketika mendaftar;
  2. Melampirkan Research Proposal;
  3. Melampirkan Recommendation Letters;
  4. Melampirkan bukti Ijazah dan Transkrip Nilai;
  5. Melampirkan bukti diterima menjadi mahasiswa di salah satu universitas di Jepang;
  6. Melampirkan sertifikat JLPT (tanpa minimal skor).

 

Baca Juga: Pelajari Bahasa Jepang untuk Percakapan Sehari-hari!

 

Rekomendasi bimbingan persiapan lolos beasiswa S2 Jepang tanpa TOEFL

Ingin lulus di beasiswa S2 Jepang tanpa TOEFL? Yuk, konsultasi dengan konsultan expert Schoters agar persiapan daftar universitasmu lebih terarah.

Butuh program lain untuk persiapan dapat universitas luar negeri? Cek program terbaik dari Schoters untuk bimbingan persiapanmu, dijamin terlengkap.

Beasiswa S2 Jepang Tanpa TOEFL