Simak 25 Cara Mengatakan Cantik dalam Bahasa Inggris
Hunters, pasti sering mendengar kata “beautiful” dalam kehidupan sehari-hari. Kata “beautiful” dapat digunakan untuk mendeskripsikan seseorang, objek, atau pemandangan yang indah. Nah, ternyata masih banyak lho ungkapan untuk mengungkap kecantikan kepada seseorang selain “beautiful”! Penasaran? Yuk, simak.
1. A Perfect 10
Kata ini berasal dari seseorang yang menilai kecantikan menggunakan rating 1-10 dengan skor paling tinggi. Kata ini termasuk noun, bukan adjective ya Hunters.
2. Pretty
Memiliki arti yang sama dengan beautiful, namun pembedanya adalah pretty digunakan untuk mengungkapkan kencantikan dari fisiknya, sedangkan beautiful mengungkapkan kecantikan lebih luas.
3. Eye-catching
Kata ini digunakan untuk memuji seseorang yang menjadi pusat perhatian karena kecantikannya yang menarik.
4. Gorgeous
Kata ini dapat digunakan untuk memberikan pujian ke teman ataupun orang lain. Makna yang terkandung pada kata ini adalah cantik dan menarik. Selain itu, kata ini dapat dipakai untuk mendeskripsikan penampilan seseorang yang menawan atau tampil beda daripada penampilan pada umumnya.
5. Stunning
Kata stunning biasanya digunakan untuk seseorang yang memiliki kecantikan yang luar biasa meskipun dengan outfit yang sederhana.
6. Cute
Cute sering digunakan untuk mendeskripsikan hal-hal yang berkaitan dengan anak kecil, binatang, atau objek lain yang imut, lucu, atau manis.
7. Exquisite
Memiliki kesan yang anggun, kata exquisite dapat digunakan. Namun, arti exquisite juga memiliki arti yang luas. Kata ini dapat digunakan untuk mendeskripsikan seseorang, menggambarkan objek dan pemandangan seperti lukisan, makanan, tempat wisata, dan lainnya.
8. Alluring
Memiliki arti yang menggoda atau memikat. Kata ini bisa digunakan untuk seseorang atau hal lainnya.
Baca Juga: Kenali 7 Manfaat Kursus Bahasa Inggris yang Perlu Kamu Tahu!
9. Luscious
Luscious dapat digunakan untuk mendeskripsikan makanan yang indah dan memikat. Selain itu untuk menggambarkan sosok pria yang menawan.
10. Dainty
Ketika bertemu seseorang yang feminim, kata dainty dapat digunakan untuk menilai seseorang yang memiliki kecantikan pesona feminim.
11. Breathtaking
Breathtaking memiliki arti memesona ataupun yang membuat hati menjadi berdebar. Kata ini dapat digunakan untuk membandingkan sesuatu yang indah.
12. Appealing
Appealing memiliki arti aktraktif atau menarik, seperti “his rich vocabulary made him sound so appealing”.
13. Adorable
Memiliki arti yang hampir sama dengan cute. Jika diartikan ke dalam bahasa Indonesia, adorable memiliki arti manis atau disayang.
14. Striking Beauty
Striking beauty memiliki kesan yang hiperbola dan lebih mendalam dari stunning. Contohnya “her striking beauty captivate my heart”.
15. Drop-dead
Jika bertemu seseorang yang memiliki penampilan luar biasa cantik dan ganteng, kamu dapat menggunakan kata drop-dead untuk mengungkapkannya.
16. A Head Turner
Kata a head turner dapat digunakan untuk mengungkapkan kecantikan seseorang yang luar biasa, jika seseorang lewat dihadapan umum maka mata tertuju kepadanya.
17. Bewitching
Menggambarkan seseorang yang menawan, membuat orang lain ketika melihatnya merasa tersihir akan kecantikannya.
18. Marvelous
Memiliki kesan cantik yang sangat menakjubkan. Biasanya juga dapat digunakan untuk mendeskripsikan selain penampilan.
19. Handsome
Kata handsome biasanya digunakan untuk memuji pria. Namun, di Amerika lebih sering menggunakan kata good looking.
20. Comely
Jika enggan menggunakan kata gorgeous, kata comely juga tepat untuk digunakan. Kata ini menggambarkan sesuatu yang enak untuk dipandang oleh indera penglihatan.
Baca Juga: Intip Rumus plus Cara Belajar Grammar Bahasa Inggris yang Baik
21. Jaw Dropping
Sesuatu yang menarik dan memukau dapat digambarkan dengan jaw-dropping. Jaw-dropping digunakan untuk menggantikan kata beautiful. Perbedaannya, beautiful yang dimiliki mempunyai tingkatan lebih tinggi sehingga membuat seseorang merasa takjub.
22. Pulchritudinous
Kata ini memang terlihat panjang dan agak sulit untuk diucapkan. Akan tetapi, kata ini memiliki arti cukup singkat yaitu “indah”. Pulchritudinous termasuk dalam kata sastra yang dapat ditunjukkan untuk keindahan seseorang secara fisik yang dinilai menarik.
23. Good Looking
Good looking memiliki arti berpenampilan menarik. Biasanya kata ini digunakan untuk menyatakan ketampanan atau kecantikan. Seiring dengan perkembangan zaman, pengguna kata ini sering digunakan untuk perempuan yang menawan.
24. Sensuous
Kata ini dapat digunakan untuk seseorang yang memiliki kesan sensual, seksi dan menggairahkan.
25. A Goddess
A goddess digunakan untuk memuji seseorang yang cantik seperti bidadari.
Nah, itu dia 25 cara mengatakan cantik dalam bahasa Inggris. Ternyata, cukup menarik, kan? Kamu bisa menggunakan kata-kata ini untuk memuji seseorang atau objek lain yang indah dan cantik selain menggunakan kata beautiful ya Hunters. Semoga bermanfaat!
Rekomendasi Bimbingan Persiapan Bahasa Inggris di Schoters
Butuh bimbingan bahasa inggris terpercaya? Join General English Class by Schoters. konsultasi dengan konsultan expert Schoters agar persiapan daftar universitasmu lebih terarah.
Butuh program lain untuk persiapan dapat universitas luar negeri? Cek program terbaik dari Schoters untuk bimbingan persiapanmu, dijamin terlengkap.