Channel YouTube Belajar Bahasa Inggris

Jika kalian tanyakan kepada siapa saja di Indonesia tentang salah satu cara paling efektif belajar bahasa Inggris sekarang ini, mungkin banyak di antara mereka yang akan menjawab via channel YouTube. Iya, melalui YouTube kalian dapat menonton klip apa saja yang kalian suka, termasuk klip-klip yang mengandung pengajaran dan pendidikan bahasa Inggris. Selain gratis, ada beberapa keuntungan lain dari belajar bahasa Inggris lewat YouTube, antara lain seperti Hunters dapat memilih konten belajar bahasa Inggris sesuai preferensi yang diinginkan.

Kmau juga bisa memilih konten yang menggunakan animasi, potongan dari adegan film, konten kolaborasi, atau penjelasan langsung dari pemilik channel YouTube. Kamu pun bisa belajar bersama banyak orang dari seluruh dunia lewat siaran langsung yang dilakukan oleh beberapa channel YouTube belajar bahasa Inggris. Konten belajarnya pun dapat kamu akses kapanpun dan dimanapun, selama pemilik channel tidak menghapusnya.

Tertarik? Berikut rekomendasi channel YouTube untuk membantu Hunters belajar bahasa Inggris!

 

Baca Juga: Ingin Tahu Cara Cepat Belajar Inggris Untuk kamu yang pemula? Cek Disini

 

1. BBC Learning English

Channel YouTube pertama yang bisa kamu manfaatkan untuk belajar bahasa Inggris adalah BBC Learning English. Sesuai namanya, BBC Learning English merupakan channel garapan media asal Inggris, yaitu British Broadcasting Corporation (BBC). Channel dengan lebih dari 2,8 juta subscriber ini memiliki banyak format yang dapat membantu kamu belajar bahasa Inggris dengan mudah, mulai dari percakapan sehari-hari hingga dalam bentuk kartun. BBC Learning English memiliki beragam topik mingguan, yaitu Exam Skills, News Review, Pronunciation in the News, LingoHack, The Teachers’ Room, dan Learners’ Questions.

 

2. VOA Learning English

Selain BBC, Voice of America (VOA) juga menyediakan channel Youtube untuk belajar bahasa Inggris yang bernama VOA Learning English. VOA Learning English memberikan ilmu bahasa Inggris gratis dalam level 1 dan 2. Selain itu, ada pula berbagai program lainnya seperti English in a Minute, Everyday Grammar TV, dan News Words. Pada program News Words, setiap berita diberikan subtitle bahasa Inggris dan dibacakan dengan lebih lambat. Semua video singkat tersebut dipandu oleh seorang guru bahasa Inggris asal Amerika yang bersertifikat.

 

3. English Class 101

Salah satu channel YouTube belajar bahasa Inggris dengan subscriber terbanyak berikutnya adalah English Class 101, yakni dengan 4,3 juta subscriber. English Class 101 sudah memiliki lebih kurang 1.240 video di YouTube. Channel yang satu ini memberikan ilmu bahasa Inggris dalam format video yang beragam. Ada yang berdurasi pendek, ada juga yang berdurasi hingga lebih dari tiga jam. Menariknya, English Class 101 memiliki live YouTube bernama Learn English 24/7 with EnglishClass101 TV. Mereka membahas berbagai hal tentang bahasa Inggris dalam live tersebut sepanjang waktu.

 

4. Learn English with TV Series

Bosan dengan tutorial bahasa Inggris yang monoton? Kamu bisa mencoba channel YouTube Learn English with TV Series untuk belajar bahasa Inggris. Channel dengan 2,6 juta subscriber ini memiliki program yang unik. Mereka mengambil cuplikan serial TV dan film yang dilengkapi subtitle dalam bahasa Inggris, seperti Friends, SpongeBob SquarePants, dan Harry Potter. Kemudian, ada beberapa kata yang akan di-highlight dalam subtitle tersebut. Kata-kata itu akan dijelaskan lebih lanjut, baik dari segi makna, pengucapan, dan penggunaannya.

 

Baca Juga: Ayo Cek 50 Daftar Kata Slang Bahasa Inggris Untuk Kamu Gunakan Sehari-hari

 

5. English with Lucy

Salah satu channel YouTube favorit untuk belajar bahasa Inggris lainnya adalah English with Lucy. Lucy membagikan ilmu bahasa Inggris yang sering ditanyakan oleh banyak orang. Ia menjelaskannya dengan sangat detail dan jelas. Selain itu, Lucy juga mengajar bahasa Inggris dalam berbagai aksen, seperti American, British, dan Australian.

Nah itulah 5 rekomendasi channel YouTube yang bisa kamu manfaatkan untuk belajar bahasa Inggris. Menarik, bukan? Sekarang kamu bisa melatih kemampuan bahasa Inggris kamu untuk berbagai keperluan, seperti pekerjaan, pendidikan, networking, wawancara kerja, dan lainnya. Namun jika kamu masih kesulitan untuk memahaminya, Hunters bisa mengikuti kelas bahasa Inggris di Schoters, lho!

 

Rekomendasi Bimbingan Persiapan Belajar Bahasa Inggris

Butuh bimbingan persiapan kuliah? Ikuti kelas bimbingan bahasa inggris di Schoters. Yuk konsultasi dengan konsultan expert Schoters agar persiapan daftar universitasmu lebih terarah.

Butuh program lain untuk persiapan dapat universitas luar negeri? Cek program terbaik dari Schoters untuk bimbingan persiapanmu, dijamin terlengkap.

 

Banner CTA K2- Schoters (Feb 27, 2023 11:04 AM)