8 Fakta Kerja di Jepang yang Perlu Kamu Tahu, Apa Saja?

Ada banyak fakta kerja di Jepang yang belum diketahui orang. Fakta-fakta ini penting diketahui bagi Hunters yang ingin kerja di Jepang. Sebab, fakta-fakta ini menunjukkan bahwa budaya kerja di Jepang tentu berbeda dengan budaya kerja di Indonesia.

Lantas, apa saja, sih, fakta kerja di Jepang yang belum banyak diketahui orang? Untuk mengetahui hal tersebut, pada artikel ini, Schoters akan membahas delapan fakta kerja di Jepang yang perlu Hunters tahu jika kamu ingin bekerja di sana. Simak sampai habis, ya!

7 Fakta Kerja di Jepang

1. Banyak digandrungi para lulusan SMK

Kerja di Jepang merupakan impian bagi banyak orang, terutama bagi para lulusan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). Sebab, di Jepang, ada banyak lowongan kerja bagi para lulusan SMK.

Lowongan kerjanya pun bermacam-macam, mulai dari lowongan kerja di bidang manufaktur, pertanian, hingga perhotelan. Semua lowongan tersebut bisa dilamar oleh Hunters yang punya ijazah SMK.

2. Semua aktivitas kerja di Jepang menggunakan bahasa Jepang

Jika Hunters kerja di Jepang, sudah pasti bahasa sehari-hari yang akan kamu gunakan adalah bahasa Jepang. Apalagi, orang-orang di Jepang juga hanya sedikit yang bisa berbahasa Inggris dengan lancar. Oleh sebab itu, bahasa Jepang menjadi bahasa pengantar yang paling sering digunakan saat melakukan pekerjaan. 

Ini menjadi salah satu fakta kerja di Jepang yang wajib Hunters ketahui. Sebab, dengan mengetahui ini, Hunters bisa mempersiapkan kemampuan bahasa Jepangmu dengan matang sebelum memutuskan untuk kerja di Jepang. 

 

Baca Juga: Ketahui Syarat Kerja di Jepang Berikut Ini

 

3. Budaya kolektif yang sangat kental

Fakta kerja di Jepang selanjutnya yang perlu Hunters ketahui adalah budaya kolektif yang sangat kental. Meski budaya kerja orang Barat sangat individualis, tetapi budaya kerja di Jepang tidak demikian. 

Para karyawan di Jepang sangat mementingkan asas kekeluargaan, kebersamaan, dan kerja sama tim dalam menyelesaikan suatu pekerjaan. Hal ini dilakukan untuk menjaga keharmonisan karyawan agar mereka tidak saling sikut-sikutan.

4. Orang Jepang sangat disiplin

Orang Jepang juga terkenal dengan kedisiplinannya dalam bekerja. Mereka akan selalu menyelesaikan tugas dengan tepat waktu dan tidak pulang sebelum jam pulang.

Selain itu, orang Jepang juga tidak akan beristirahat sebelum jam istirahat atau jam makan siang. Ini mereka lakukan agar mereka bisa fokus bekerja tanpa terdistraksi oleh hal-hal lain. 

5. Orang Jepang sangat sarat akan budaya tradisional 

Jika Hunters kerja di Jepang, kamu akan menemukan banyak budaya dan kebiasaan tradisional yang dilakukan orang Jepang kepada rekan kerjanya. 

Contohnya, seperti kebiasaan membukukkan badan kepada rekan kerja yang lebih tua. Ini dilakukan dengan tujuan menghormati rekan kerja yang memiliki usia lebih tua.

6. Lingkungan kerja di Jepang sangat formal

Lingkungan kerja di Jepang juga terkenal dengan keformalannya. Ini disebabkan tingkat kedisiplinan di Jepang yang sangat tinggi. Mereka tidak menyukai hal-hal yang terkesan nyeleneh dan di luar aturan.

Hal ini terlihat dari kebiasaan berpakaian orang Jepang saat mereka bekerja di kantor. Umumnya, mereka akan selalu memakai pakaian berjenis formal business attire, seperti jas, kemeja, celana bahan, dan dasi. 

7. Orang jepang sangat detail dan selalu mementingkan kualitas

Dalam bekerja, orang Jepang juga sangat memperhatikan detail dan kualitas. Sebab, mereka ingin mempersembahkan hasil yang terbaik. Contohnya saja dalam hal produksi barang. Perusahaan di Jepang tidak akan membiarkan ada sedikit pun kecacatan dari barang yang mereka buat.

Setiap perusahan di Jepang akan menghabiskan waktu yang panjang hanya untuk melakukan proses uji kualitas dan kelayakan barang (quality control). Hal tersebut dilakukan untuk menjamin kualitas dan kelayakan barang yang akan dijual kepada konsumen.

 

Baca Juga: Info Lengkap Cara Kerja di Jepang

 

8. Orang Jepang lebih mementingkan proses

Orang-orang di Jepang amat mementingkan hasil yang baik dari sebuah pekerjan. Ini juga menjadi fakta kerja di Jepang yang perlu Hunters ketahui.

Meski begitu, mereka juga tetap mementingkan proses daripada hasil dari pekerjaan tersebut. Orang-orang Jepang akan selalu menghargai progres dari pekerjaan yang telah dilakukan oleh rekan kerjanya.

Nah, itu dia, Hunters, delapan fakta kerja di Jepang yang perlu kamu tahu. Setelah mengetahui fakta kerja di Jepang di atas, apakah kamu jadi tertarik buat kerja di Jepang? 

Rekomendasi Bimbingan Persiapan Kerja di Jepang

Ingin kerja di Jepang? Yuk, konsultasi dengan konsultan expert Schoters agar persiapan kerja di luar negerimu makin terarah.

Butuh program lain untuk persiapan kerja di luar negeri? Cek program Work Abroad Academy dari Schoters untuk bimbingan persiapanmu, dijamin terlengkap.