PSB Academy Singapore – Jurusan, Pendaftaran dan Beasiswanya

Hai Hunters! Jika Hunters sedang mencari kesempatan belajar di lembaga yang berfokus pada kegiatan praktek, kesiapan di tempat kerja dan tetap berstandar internasional. Yuk kenalan dengan PSB Academy Singapore yang berada di jantung kota Singa ini! Berikut profil lengkap dari PSB Academy Singapore yang dirangkumkan khusus untuk Hunters!

 

Selayang Pandang PSB Academy Singapore

Lembaga pendidikan PSB Academy Singapore adalah salah satu perguruan tinggi swasta yang ada di negeri Singa ini. Didirikan pada 1964 di bawah Kementrian Ekonomi Singapura, PSB Academy Singapore di telah mencetak lebih dari 200 ribu akademia dengan identitasnya sebagai “Asia’s Future Academy”.

Melalui pendekatan kurikulum yang berfokus pada kinerja dalam Ekonomi Baru, PSB Academy Singapore menyediakan pendidikan berkualitas untuk membentuk dan memelihara para mahasiswanya untuk menghadapi masa depan dengan keterampilan dan fasilitas yang disediakan agar tetap relevan dengan kondisi kerja nyata. 

 

Jenjang dan Jurusan PSB Academy Singapore

Sebagai salah satu akademi terbaik di Singapura, PSB Academy Singapore menyediakan empat jenjang pendidikan dalam universitasnya. Mulai dari D3/D4, Sarjana, Pascasarjana, dan Short Professional Course. Sedangkan beberapa disiplin yang disediakan PSB Academy Singapore antara lain:

  1. School of Foundations
  2. School of Business and Management
  3. School of Engineering and Technology
  4. School of Health and Life Sciences
  5. School of Postgraduates Studies
  6. Digital Academy

Apakah ada salah satu disiplin yang sedang Hunters cari sekarang? Untuk informasi lebih lanjut tentang jurusan dari setiap fakultas di atas, Hunters bisa klik link berikut. 

Melalui penjelasan jenjang dan jurusan di atas, apakah PSB Academy Singapore merupakan universitas yang cocok untuk Hunters? Yuk konsultasikan perencanaan pendidikan di tombol “Konsultasi Kuliah di Luar Negeri” bersama para mentor expert dari Schoters.

 

[Schoters] Form Konsultasi Harvester

 

Prosedur Pendaftaran di PSB Academy Singapore

Sesuai dengan visi misinya yang ingin menjadi Akademi Terbaik di Asia, PSB Academy Singapore membuka pintunya kepada para mahasiswa dari seluruh dunia, termasuk Indonesia. Bagi Hunters yang ingin melanjutkan studi lanjut ke PSB Academy Singapore Hunters bisa mengirimkannya lewat portal online mereka di sini.

Sedangkan beberapa persyaratan yang harus Hunters persiapkan untuk masuk ke PSB Academy Singapore disesuaikan dengan program yang akan Hunters ambill. Berikut ketentuannya! 

  1. Foto passport (background putih diambil dalam waktu 3 bulan)
  2. Halaman ID paspor (setidaknya validitas 1 tahun)
  3. Akta kelahiran
  4. Salinan asli yang disahkan / Bersertifikat dari semua transkrip pendidikan dan sertifikat penyelesaian Hunters
  5. IELTS / TOEFL, atau surat dari institusi terbaru Anda yang menyatakan bahwa kelas dilakukan dalam bahasa pengantar bahasa Inggris.
  6. Saldo bank untuk menunjukkan minimal S$30.000 untuk siswa dari negara yang memerlukan visa (Cina, India, Myanmar, dll)
  7. Surat dari pemberi kerja yang menyatakan masa kerja (hanya untuk pelamar pascasarjana)
  8. Permohonan Hunters akan diproses setelah pembayaran sebesar S$480 (untuk kursus Non-E-Learning) atau S$150 (untuk kursus E-Learning). Biaya aplikasi yang disebutkan diatas sudah termasuk GST dan tidak dapat dikembalikan.
  9. Untuk melakukan pembayaran biaya aplikasi, silakan mengacu pada

    cara pembayaran PSB Academy

Sedangkan bagi aplikasi yang tidak lengkap, maka tidak akan diproses oleh panitia. Sedangkan, dokumen tidak dalam bahasa Inggris, terjemahan bahasa Inggris resmi harus disertakan. Untuk informasi lengkap mengenai persyaratan per bidang studi bisa Hunters lihat di sini. 

 

Baca Juga: Pelajari Bahasa yang Biasa Digunakaan Ketika Berada di Singapore

 

Beasiswa Pelajar Indonesia di PSB Academy Singapore

Selain beberapa persyaratan yang harus Hunters persiapkan di atas, PSB Academy Singapore juga menyediakan beberapa beasiswa untuk mahasiswa internasional. Salah satunya bagi para mahasiswa Indonesia, ada 2 beasiswa yang Hunters coba di bawah ini!

PSB Academy ASEAN Scholarship – Sarjana (S1)

Beasiswa ini diberikan kepada mahasiswa yang berasal dari negara ASEAN yang berprestasi dan memiliki jiwa kepemimpinan. Beberapa persyaratan dan kriteria yang dicari oleh PSB Academy Singapore antara lain:

  1. Catatan Akademik Diploma Politeknik (IPK 3.0) atau Tingkat GCE ‘A’ (Kelas Rata-rata B) atau yang setara.
  2. Partisipasi dalam Kegiatan Ko-Kurikuler (CCA) atau yang setara.
  3. Menunjukkan kualitas kepemimpinan.
  4. Kirim esai Beasiswa (500 kata atau lebih).
  5. Menunjukkan rekam jejak yang kuat dalam pekerjaan sosial/kemasyarakatan yang telah menghasilkan dampak signifikan bagi orang lain.
  6. Formulir Aplikasi Beasiswa
  7. Surat Penawaran dari PSB Academy Singapore
  8. Catatan Akademik Diploma Politeknik (IPK 3.0) atau Tingkat GCE ‘A’ (Kelas Rata-rata B) atau yang setara
  9. Semua catatan kegiatan ko-kurikuler (Dari Tingkat Menengah ke Tinggi)
  10. Sertifikat Prestasi
  11. Kesaksian untuk lampiran industri / profesional (jika ada)
  12. Esai Beasiswa (500 kata atau lebih)
  13. Curriculum Vitae (CV) (Rincian komprehensif yang terdiri dari informasi pribadi Anda pendidikan, pengalaman kerja dll)

Sedangkan untuk prose pendaftarannya bisa Hunters kirimkan melalui scholarship@psb-academy.edu.sg atau lihat informasi lebih lanjutnya di sini. 

PSB Academy Singapore Merit Scholarship – Sarjana (S1)

Beasiswa ini diberikan kepada mahasiswa dari seluruh dunia yang berprestasi dan memiliki jiwa kepemimpinan. Beberapa persyaratan dan kriteria yang dicari oleh PSB Academy Singapore antara lain:

  1. Terbuka untuk semua pemegang Diploma Swasta dan Politeknik
  2. Catatan Akademik Diploma Politeknik (IPK 3.0) atau Tingkat GCE ‘A’ (Kelas Rata-rata B) atau yang setara
  3. Partisipasi dalam Kegiatan Ko-Kurikuler (CCA) atau yang setara
  4. Menunjukkan kualitas kepemimpinan
  5. Kirim esai Beasiswa (500 kata atau lebih)
  6. Formulir Aplikasi Beasiswa
  7. Surat Penawaran dari PSB Academy
  8. Catatan Akademik Diploma Politeknik (IPK 3.0) atau Tingkat GCE ‘A’ (Kelas Rata-rata B) atau yang setara
  9. Semua catatan kegiatan ko-kurikuler (Dari Tingkat Menengah ke Tinggi)
  10. Sertifikat Prestasi
  11. Kesaksian untuk lampiran industri / profesional (jika ada)
  12. Esai Beasiswa (500 kata atau lebih)
  13. Curriculum Vitae (CV) (Rincian komprehensif yang terdiri dari informasi pribadi Anda pendidikan, pengalaman kerja dll)

Sedangkan untuk prose pendaftarannya bisa Hunters kirimkan melalui scholarship@psb-academy.edu.sg atau lihat informasi lebih lanjutnya di sini. 

 

Baca Juga: Perhatikan 5 Kesalahan Wawancara ini Jika Ingin Lolos Beasiswa!

 

Rekomendasi Bimbingan Persiapan Lolos Universitas Luar Negeri 

Ingin lulus universitas luar negeri? Yuk konsultasi dengan konsultan expert Schoters agar persiapan daftar universitasmu lebih terarah.

Butuh program lain untuk persiapan dapat universitas luar negeri? Cek program terbaik dari Schoters untuk bimbingan persiapanmu, dijamin terlengkap.

[Schoters] Form Konsultasi Harvester