Stanford University: Rangking, Jurusan, dan Info Beasiswa
Halo, Hunters! Kamu pasti sudah tidak asing dengan Stanford University, bukan? Universitas berkelas dunia ini menawarkan berbagai bidang keilmuan dengan kualitas pengajaran yang sangat bagus. Bahkan Universitas Stanford menjadi salah IVY College di Amerika Serikat loh.
Berkat kualitas pendidikan dan jaringan karir yang luas, banyak alumni berpengaruh yang bersekolah di sini. Salah satunya alumninya adalah Maudy Ayunda. Ingin tahu lebih banyak tentang jurusan Maudy Ayunda Stanford University dan ingin menjadi bagian dari Stanford University lebih dalam melalui artikel ini!
Sekilas tentang Stanford University
Siapa yang tidak pernah mendengar nama Stanford University? Atau kamu pernah mendengarkan sebagai kampus pilihan Maudy Ayunda. Stanford University merupakan salah satu universitas terbaik di dunia ini diresmikan pada tahun 1885.
Lokasinya di San Francisco Bay Area, kurang lebih 60 km di tenggara San Francisco. Kampus ini didirikan oleh Jane dan Leland Stanford dan diberi nama The Leland Stanford Junior University untuk mengenang putra semata wayang mereka Leland Jr. meninggal akibat demam tifoid pada usia 15 tahun pada tahun 1884.
Setelah anak mereka meninggal, Jane dan Leland Stanford ingin melakukan sesuatu yang bermanfaat untuk anak-anak di California. Mereka berdedikasi menciptakan universitas.
Stanford University mulai dibuka pada 1 Oktober 1891 dengan 555 mahasiswa baru. Oleh karena tujuan Jane dan Leland Stanford adalah mencari cara abadi mengenang putranya, Stanford University sempat membatasi penerimaan mahasiswa perempuan. Meskipun demikian, lambat-laun pembatasan tersebut mulai ditiadakan.
Ranking Stanford University
Stanford University merupakan universitas prestise di dunia. Universitas Stanford merupakan salah satu kampus terbesar di Amerika Serikat. Pada tahun 2022, QS World University Ranking 2023 menempatkan Stanford University pada posisi 3 terbaik dunia di antara lebih dari 1.600 universitas di 99 negara di dunia. Sementara itu, Stanford University menempati ranking 2 sebagai perguruan tinggi terbaik di Amerika Serikat. Hal ini juga dibarengi oleh kualitas jurusan di Stanford University.
Baca juga: Maudy Ayunda, Inspirasi Generasi Milenial
Jurusan di Stanford University
Stanford University terkenal dengan entrepreneurial spirit-nya dan telah berhasil mencetak para pengusaha yang sukses. Namun, sejatinya ada ratusan jurusan dari tujuh sekolah/fakultas di Universitas Stanford. Ketujuh fakultas/sekolah tersebut antara lain:
1. Business
Pada fakultas ini pula Maudy Ayunda belajar. Jurusan Maudy Ayunda Stanford University merupakan yang semua itu mungkin. Motto mereka adalah “the spirit of endless possibilities”. Di fakultas ini kamu akan menemukan banyak calon pemimpin dunia.
2. Earth, Energy, dan Environmental Sciences
Beberapa program yang bisa kamu temui pada jurusan di Stanford University ini antara lain Earth System Science, Earth, Energy & Environmental Sciences, Energy Resources Engineering Department, Geological Sciences Department, dan Geophysics Department.
3. Education
Salah satu jurusan Maudy Ayunda Stanford University adalah fakultas Pendidikan. Tujuan dari jurusan Maudy Ayunda ini adalah untuk membantu sistem pendidikan melalui penelitian dan inovasi yang menjadi “jiwa” di setiap proses pembelajaran di kelas. Apakah kamu tertarik untuk mencobanya?
4. Engineering
Jurusan di Stanford University yang menjadi primadona adalah fakultas teknik. Di sini kamu bisa belajar berbagai bidang studi seperti Aeronautics & Astronautics Department, Bioengineering Department, Chemical Engineering Department, Civil & Environmental Engineering Department, Computer Science Department, Electrical Engineering Department Engineering, Management Science & Engineering Department dan lain sebagainya.
5. Humanities and Sciences
Fakultas ini memiliki paling banyak jurusan di Stanford University, mulai dari bahasa, filsafat, biologi, psikologi dan lain sebagainya.
6. Law
Salah satu jurusan di Stanford University yang banyak dicari oleh para calon mahasiswa. Dikenal dengan kualitas pendidikan, jaringan kairi yang kuat dan student-centered programnya, jurusan di Stanford University direkomendasikan untuk kamu yang kritis dan tertarik dengan sistem penegakan hukum.
7. Medicine
Fakultas kesehatan di Stanford University juga tidak kalah daripada 6 fakultas lain. Hunters bisa belajar mengenai anestesi, biokemija, urologi, radiologi dan lain sebagainya.
Dari penjelasan 7 jurusan di Stanford University di atas, apakah ada bidang studi yang menjadi tujuanmu?
Alur Pendaftaran Stanford University
Bagi kamu yang ingin melanjutkan studinya di Universitas Stanford, ada beberapa berkas yang perlu kamu persiapkan seperti:
- Latar belakang diri
- Latar belakang pendidikan sebelumnya
- Menyiapkan program apa yang kamu ingin pilih
- Hasil tes GRE General/Subject dan TOEFL
- Pengalamn penelitian, pubikasi, prestasi atau bekerja secara profesional
- 3 surat rekomendasi
- Statement of Purpose
- Dan beberapa dokumen lain yang harus dipersiapkan pada setiap jurusan yang diambil.
Sedangkan alur pendaftaran Stanford University adalah melakukan pendaftaran melalui sistem online, evaluasi, pengumuman, proses daftar ulang, verifikasi dan mengikuti matrikulasi di hari pertama kuliah.
10 Fakta Menarik tentang Stanford University
Selain kualitas pendidikan dan nama yang membanggakan. Universitas Stanford punya fakta menarik loh! Hal-hal unik yang bisa kamu temukan antara lain:
- Memiliki maskot dengan nama tidak resmi Stanford Tree (kostum dibuat setiap tahun).
- Hoover Tower sepanjang 285 kaki (sekitar 87 m) yang dibangun pada tahun 1941 (jika berada di menara ini maka pengunjung bisa melihat keindahan seluruh area kampus).
- Big Game (Battle of the Bay) yang merupakan pertandingan sepak bola tahunan melawan University of California Berkeley Golden Bears.
- Fountain Hopping, tradisi melompat ke dalam air mancur serta berlari mengelilingi air mancur di kampus utama.
- The Wacky Walk, tradisi mahasiswa merayakan kelulusan dengan berjalan ke lapangan sepak bola dengan mengenakan kostum unik seperti kostum tentara Romawi, astronaut, dinosaurus, dan masih banyak yang lainnya.
- Banyak tim olahraga sukses termasuk banyak mahasiswa yang menjadi peraih medali pada ajang olimpiade.
- Ada sekitar 13.000 kampus yang bisa kamu pakai di seluruh kampus
- Punya koleksi patung Rodin terbesar di dunia.
- Punya banyak sekali pohon di sekitar kampus. Setidaknya ada 27.000 pohon di Universitas Stanford.
- Jika lulusan Stanford University membentuk suatu negara sendiri, maka itu akan masuk sebagai salah satu 10 negara ekonomi terbesar di dunia.
Nah sepertinya kuliah di Stanford University cukup seru ya! Yuk persiapkan dirimu sebaik mungkin dengan program Schoters ya!
Baca juga: Berkuliah di Stanford dengan Beasiswa
Beasiswa Knight-Hennessy (KHS) dan Alur Pendaftarannya
Salah satu beasiswa yang bisa kamu coba jika ingin kuliah S2 atau S3 di Universitas Stanford adalah Beasiswa Knight Hennessy.Apabila menjadi penerima beasiswa ini, maka kamu akan mendapatkan fasilitas sebagai berikut:
- Biaya kuliah penuh
- Tunjangan biaya hidup
- Tunjangan uang saku untuk keperluan kuliah (buku, asrama, dan kebutuhan akademik lainnya);
- Biaya tiket pesawat untuk satu kali penerbangan tahunan dari dan ke Stanford
- Tunjangan tambahan untuk penelitian atau konferensi
Kamu bisa mengajukan beasiswa ini saat melakukan pendaftaran di atas. Sedangkan deadline pendaftaran berbeda setiap jurusannya, kamu bisa cek tanggal tepatnya melalui link di sini. Perlu diketahui juga KHS adalah program yang sangat selektif.
Agar kamu bisa menyiapkan diri terbaikmu, Hunters bisa mengikuti program persiapan beasiswa luar negeri Schoters loh. Kamu bisa berkonsultasi dengan mentor expert Schoters!